Sosialisasikan Program Magang, Tiga Petinggi Perusahaan Jepang Kunjungi FBS UNNES

Universitas Negeri Semarang > Faculty of Languages and Arts > Kabar Kampus > Sosialisasikan Program Magang, Tiga Petinggi Perusahaan Jepang Kunjungi FBS UNNES

Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang (UNNES) menerima kunjungan tiga petinggi perusahaan dari Jepang, Rabu, 11 September 2024, di Dekanat FBS UNNES. Delegasi tersebut berasal dari Yamazaki Sangyo Hokkaido, sebuah perusahaan agen ketenagakerjaan yang bekerja sama dengan sejumlah hotel ternama di Hokkaido, Jepang. Rombongan dipimpin oleh Manajer Yamazaki Sangyo Hokkaido, Mrs Nakayashiki Yui, yang turut membawa Owner Tsuruga Group, perusahaan perhotelan terbesar di Hokkaido, Mr Satoshi Chiba, serta Manajer Hamano Hotels, Mr Seiya Naruse.

Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman (MoU) antara UNNES dan Yamazaki Sangyo yang bertujuan merekrut mahasiswa yang memiliki kemampuan berbahasa Jepang untuk mengikuti program magang di berbagai hotel di Hokkaido. Sebelum proses rekrutmen dimulai, ketiga tamu tersebut memberikan kuliah umum yang membahas garis besar program magang selama satu tahun serta peluang kerja di sektor perhotelan di Jepang.

Kuliah umum di ruang setengah bundar FBS UNNES tersebut dihadiri sekitar 100 mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang. Para mahasiswa menunjukkan antusiasme tinggi dengan mengajukan berbagai pertanyaan mengenai gaji, akomodasi, serta bidang pekerjaan selama magang.

Dalam kuliah umumnya, Mr Satoshi Chiba menekankan pentingnya kesempatan belajar dan eksplorasi budaya Jepang selama program magang, seperti menikmati festival, mencoba bermain ski, serta kegiatan rekreasi lainnya yang khas dari negara tersebut. Ia menyarankan para mahasiswa untuk memanfaatkan pengalaman ini sebagai pengalaman yang kelak bermakna bagi mereka.

Dekan FBS UNNES Prof Dr Tommi Yuniawan MHum  turut hadir dalam acara tersebut dan memberikan semangat kepada para mahasiswa untuk berpartisipasi dalam program magang. Sebagai bentuk penghormatan, Tommi menyerahkan plakat khas FBS UNNES kepada ketiga tamu dari Jepang.

Setelah kuliah umum selesai, dilaksanakan wawancara bagi enam mahasiswa terpilih. Ketiga tamu Jepang mengajukan pertanyaan seputar tujuan mereka belajar bahasa Jepang dan minat untuk bekerja di Jepang. Meskipun beberapa mahasiswa terlihat gugup, wawancara berjalan lancar.

Hasil akhir rekrutmen ini akan diumumkan setelah delegasi Jepang kembali ke negaranya dan melakukan rapat internal dengan dewan direksi. Mr Seiya Naruse berpesan agar mahasiswa tetap semangat, apapun hasilnya, dan menjadikan proses ini sebagai pengalaman penting untuk masa depan.

Related Posts

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy