Workshop Pendayagunaan Elena dan Blog untuk Mahasiswa

Universitas Negeri Semarang/UNNES ICT Center/Berita/Workshop Pendayagunaan Elena dan Blog untuk Mahasiswa

Dalam rangka optimalisasi pemanfaatan Elena (E-Learning Universitas Negeri Semarang) dan Blog, Badan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPTIK) Unnes melalui program kerjanya di Tahun 2012 berencana mengadakan kegiatan berupa Workshop Pendayagunaan Elena dan Blog bagi Mahasiswa. Kegiatan tersebut direncanakan bertempat di Lab. BPTIK, Gedung IT Lantai 3 sebanyak 6 (enam) sesi, yaitu:

  1. Jumat, 25 Mei 2012 Pukul 09.00 – 12.00 WIB
  2. Senin, 28 Mei 2012 Pukul 09.00 – 12.00 WIB
  3. Senin, 28 Mei 2012 Pukul 13.00 – 16.00 WIB
  4. Selasa, 29 Mei 2012 Pukul 09.00 – 12.00 WIB
  5. Kamis, 31 Mei 2012 Pukul 09.00 – 12.00 WIB
  6. Kamis, 31 Mei 2012 Pukul 13.00 – 16.00 WIB

Bagi Mahasiswa Unnes yang ingin mengikuti kegiatan tersebut dapat mendaftarkan diri secara online melalui laman BPTIK (http://bptik.unnes.ac.id) melalui Menu Pelatihan & Workshop dengan memasukkan NIM dan Tanggal Lahir Mahasiswa. Setiap mahasiswa dapat memilih salah satu sesi yang tersedia.
Kuota / daya tampung pada tiap sesi maksimal sejumlah 30 Mahasiswa menyesuaikan dengan kapasitas Laboratorium BPTIK. Kegiatan Workshop GRATIS, dan disediakan Sertifikat. Untuk informasi dapat menghubungi BPTIK Unnes di Gedung IT Lantai 1 atau telp (024) 8508083.