[Jepara, 23/07/2022] Didasari kepedulian tim Dosen Ilmu Komputer FMIPA UNNES (Ilkom FMIPA UNNES) bahwa seiring dengan adanya upaya peningkatan kualitas pendidikan, maka diperlukan guru yang memiliki kemampuan maksimal untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional dan diharapkan secara berkesinambungan mereka dapat meningkatkan kompetensinya, baik kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, maupun profesional. Guru merupakan pemegang peran utama dalam pembangunan pendidikan, khususnya yang diselenggarakan secara formal di sekolah. Guru juga sangat menentukan keberhasilan peserta didik, terutama berkaitan dengan proses belajar mengajar. Guru merupakan salah satu komponen dalam sistem pembelajaran yang paling berpengaruh terhadap terciptanya proses dan hasil pendidikan yang berkualitas, sehingga guru selalu mendapat perhatian sentral, pertama, dan utama serta senantiasa menjadi sorotan strategis ketika berbicara masalah Pendidikan.
Hal yang sama harusnya ditangkap oleh Guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Karimunjawa dengan pemanfaatan teknologi digital untuk evaluasi pembelajaran berbasis game edukasi. Dimana banyak peserta didik yang malas melakukan pembelajaran. Tim dosen Ilkom UNNES melaksanakan pelatihan pemanfaatan game edukasi untuk evaluasi pembelajaran pada SMP di Karimunjawa.
“Kami berharap dengan pelatihan ini, Bapak/Ibu Guru dapat beradaptasi dengan perkembangan zaman dengan memanfaatkan teknologi untuk pembelajaran, salah satunya game edukasi untuk evaluasi pembelajaran,” Ungkap ketua tim pengabdian, Endang Sugiharti, S. Si., M. Kom. dalam pengantarnya.
Pada pelaksanakan pelatihan ini yang dihadiri sekitar 20 orang Bapak/Ibu Guru SMP di karimunjawa dimulai dengan sosialisasi tentang evaluasi pembelajaran khususnya menggunakan game edukasi Quizizz yang disampaikan oleh Dr. Alamsyah, S. Si., M. Kom. sebagai Ketua Jurusan Ilkom UNNES dan salah satu anggota tim pengabdian. Hal ini dirasa perlu untuk kembali menghidupkan semangat peserta didik dan memberikan solusi terhadap peningkatan kualitas Pendidikan di Karimunjawa.
Pelatihan dilanjutkan dengan pembuatan game edukasi untuk evaluasi pembelajaran. Pada sesi ini disampaikan oleh anggota tim pengabdi Yahya Nur Ifriza, S. Pd., M.Kom. dengan memberikan tutorial pembuatan game edukasi berbasis Quizizz. Pembuatan game edukasi Quizizz cukup mudah, yakni dengan membuka di browser atau menginstal aplikasi Quizizz di handpone. Selanjutnya memasukkan butir soal dan jawaban pada aplikasi atau bisa melalui bank soal pada Microsoft excel. Setelah itu peserta didik bisa memanfaatkan game edukasi untuk evaluasi pembelajaran baik secara mandiri maupun kelompok dan secara live di dalam kelas.
Kegiatan pelatihan diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan oleh tim pengabdian kepada Drs. Adi Sasono, M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Karimunjawa. Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat dan bisa diterapkan pada pembelajaran di sekolah, dengan harapan dalam evaluasi pembelajaran bisa dilakukan secara mudah, optimal serta menyenangkan.