Dr. Bambang Subali, M.Pd., dosen program studi Pendidikan Fisika FMIPA UNNES, mewakili timnya menerima sertifikat paten sederhana dari Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (DJKI Kemenkumham). Terdapat dua sertifikat paten sederhana yang beliau terima pada acara Workshop Penyelesaian Substantif Paten yang diselenggarakan pada 29 sd 31 Maret 2022 di Kantor Wilayah Kemenkumham Provinsi Jawa Tengah.
Invensi pertama yaitu berjudul “Alat Peraga Tata Surya Untuk Tunanetra Berbantuan Stimulator Sensor Sentuh dan Audio” dengan nomor paten IDS000004600. Inventor pada invensi pertama ini yaitu Dr. Bambang Subali, M.Pd., Cintia Agtasia Putri, M.Pd., Prof. Dr. Ani Rusilowati, M.Pd., dan Dr. Ellianawati, M.Si.
Selanjutnya yaitu invensi kedua, berjudul “Alat Praktikum Kinematika Berbasis Komputer” dengan nomor paten IDS000004601. Inventor pada invensi kedua ini yaitu Dr. Bambang Subali, M.Pd., Kunzainah,S.Pd. dan Wawan Kurniawan, S.Si., M.Si.
Kedua invensi ini didaftarkan atas nama dan alamat Sentra KI Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNNES (LPPM UNNES) dengan pemegang paten Gedung Prof. Dr. Retno Sriningsih Satmoko, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang 50229.
Dr. Bambang Subali, M.Pd., mengungkapkan bahwa untuk melindungi dan hilirisasi hasil penelitian maka produk hasil penelitian perlu didaftarkan paten agar produknya dapat bermanfaat bagi masyarakat luas (31/03).
Dr. Bambang Subali, M.Pd. sangat bersyukur atas penghargaan sertifikat hak paten sederhana yang telah berhasil beliau raih, karena penghargaan sertifikat hak paten sederhana ini merupakan capaian terbaik yang telah diajukan melalui proses yang cukup lama. Hal ini bisa terjadi atas dorongan tim peneliti, dan fasilitasi dari Sentra KI LPPM UNNES dalam beberapa bulan lalu, yaitu sekitar 7 bulan.
“Penghargaan sertifikat hak paten yang berhasil saya raih membuat saya semakin bersemangat untuk melakukan penelitian kembali, menghasilkan karya-karya inovatif yang nantinya bisa menjadi sumbangan rekognisi Jurusan Fisika, FMIPA dan UNNES, sehingga karya ini bisa digunakan oleh pihak kedua untuk diproduksi secara massal dan bisa berguna untuk masyarakat,”pungkas Dr. Bambang Subali, M.Pd.
Dr. Sugianto, M.Si selaku Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNNES berserta civitas akademika FMIPA UNNES mengucapkan selamat kepada Dr. Bambang Subali, M.Pd. dan Tim atas penghargaan yang telah berhasil diraih. Semoga penghargaan yang diraih dapat memberikan semangat untuk terus menghasilkan karya-karya terbaik dan inovatif kedepannya.