Jurusan Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Semarang (UNNES) dengan sukses menyelenggarakan Seminar Nasional Ilmu Komputer (SNIK) tahun 2021 pada hari Rabu, 13 Oktober 2021 dengan tema “Digital Innovation for Startup Business in Pandemic”. Kegiatan seminar terlaksana secara daring, dengan peserta sebanyak 251 orang yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia. Ketua Panitia SNIK 2021 Kholiq Budiman, S.Pd., M.Kom. melaporkan terdapat 41 artikel yang dipresentasikan oleh pemakalah. Pemakalah berasal dari berbagai profesi dan instansi antara lain kalangan akademisi, peneliti, pakar, praktisi, swasta, dan lembaga swadaya masyarakat.
Sesuai dengan tema yang diusung, SNIK 2021 mendatangkan empat narasumber handal di bidangnya. Narasumber pertama adalah Dr Awaludin Marwan, M.H., M.A., yang merupakan CEO Heylaw. Sinergi dengan pembicara pertama, narasumber kedua adalah dr. Fadli Wilihandarwo, beliau adalah CEO Sekolah Startup. Narasumber ketiga adalah IR. Tanti Ruwani, MSC.IE, beliau adalah CEO PT INAMART SUKSES JAYA dan narasumber keempat adalah Anggy Trisnawan, S.Si., M.Si, beliau adalah Founder E-Ujian.com sekaligus Dosen Ilkom UNNES. Keempat narasumber berkolaborasi dengan apik dipandu oleh Devi Ajeng Efrilianda S.Kom., M.Kom. sebagai Narasumber. Dalam menyampaikan materinya, keempat narasumber berbai cerita mengenai bisnis startup yang telah dan sedang mereka kerjakan serta tantangan yang terjadi di masa Pandemi Covid 19 ini.
Kegiatan SNIK 2021 dibuka oleh Dr. Sugiyanto, M.Si., Dekan FMIPA UNNES. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi yang baik atas jerih payah jurusan Ilkom dalam menyelenggarakan SNIK 2021. Kolaborasi berbagai bidang keilmuan sangatlah penting demi kemajuan bangsa terutama dalam membangun startup. Beliau berharap seminar ini dapat tetap terselenggara rutin setiap tahunnya serta memberikan kontribusi dalam keilmuan informatika yang saat ini sedang banyak dibutuhkan.