Rapat kerja (Raker) telah dilaksanakan oleh FMIPA Pada tanggal 21-22 Maret 2019 yang berlangsung di Bandungan Semarang Jawa Tengah, yangmana pada Raker tersebut membahas program kerja dan strategi pelaksanaan program kerja untuk mencapai indicator kinerja pada nawa target. Kegiatan Raker didahului laporan oleh Dekan FMIPA Prof Dr Sudarmin, M.Si yang melaporkan mengenai tujuan dan target dari kegiatan untuk Raker ini yang selanjutnya harus ditindaklanjuti dalam program kerja di Fakultas dan Jurusan dilingkungan FMIPA. Dekan MIPA juga menyatakan FMIPA Bertekad Mendukung dan Mewujudkan UNNES masuk klaster 1 pada tahun 2019,. Pada kesempatan tersebut hadir Bapak Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Zaenuri, SE, M.Si, Akt yang memberikan arahan serta membuka kegiatan Raker; yang mana dalam arahannya Bapak Wakil Rektor bidang akademik yang mewakili Rektor memohon semua dosen dan segenap civitas academica untuk mendukung capaian target Universitas masuk klister I dan menyiapkan PTN-BH. Oleh sebab itu pakta kinerja tingkat Fakultas harus dapat dijabarkan pelaksanaannya oleh para Wakil Dekan dan ketua jurusa, serta prodi, bahkan terinci sampai pada capain kinerja untuk setiap dosen. Pada kesempatan tersebut setelah acara arahan Bapak Wakil Rektor Bidang Akademik yang mewakili Rektor dilanjutkan penandatangana Pakta Kinerja oleh para Wakil Dekan dan Ketua Jurusan, sehingga pakta kinerja tersebut sebagai indikator dan target untuk setiap jurusan. Adapun indicator dan capaian kinerja tersebut merupakan jabaran dari indicator untuk UNNES masuk klaster I. Pada kegiatan raker ini, setelah kegiatan penandatanganan pakta kinerja dilanjutkan upaya dan strategi untuk pencapaian kinerja untuk setiap jurusan, dan hasilnya dilaporkan pada Dekan. Pada akhir kegiatan Raker diadakan pembahasan terkait Roadmap Penelitian dan Riset Ungglan di MIPA, serta kehgiatan Raker ditutup oleh Wakil Dekan Bidang II FMIPA. Pada penutupan tersebut disampaikan agar Bapak dan Ibu Dosen dan Tendik untuk berbenah dan melaksanakan program kerja untuk tahun 2019.