Dosen Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang melakukan program Visiting Professor dan Riset Kolaboratif di Fakulti Sains University Teknologi Malaysia (UTM) pada tanggal 25 – 28 September 2018. Kegiatan ini dilakukan oleh Prof. Dr. Ir. Amin Retnoningsih dan Prof. Dr. Enni Suwarsi Rahayu beserta tim peneliti (Dr. Noor Aini Habibah, Dr. Yustinus Ulung Anggraito, dan Muhammad Abdullah, M.Sc) melalui kunjungan akademik dan mempererat kerjasama antar instansi. Kunjungan juga diikuti oleh alumni Jurusan Biologi FMIPA UNNES, Novita Hermayani, S.Si dan seorang staf UPT Konservasi UNNES, Eli Dwi Astuti, S.Si. Kegiatan ini juga merupakan salah satu luaran dari penelitian Hibah Pengembangan Keilmuan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri Semarang tahun 2018.
Prof. Dr. Amin Retnoningsih dan Prof. Dr. Enni Suwarsi Rahayu berkesempatan memberikan kuliah umum di hadapan para mahasiswa international student program departemen Bioscience fakulti Sains UTM. Konservasi plasma nutfah tumbuhan menjadi tema utama dalam kuliah umum tersebut. Profesor Amin menjelaskan tentang keanekaragaman durian di Indonesia dan upaya konservasinya. Dalam paparannya, Prof. Amin memberikan contoh keanekaragaman dan keunikan varietas Durian dari beberapa pulau di Indonesia. Senada dengan rekannya, Prof. Enni memberikan materi kuliah umum tentang keanekaragaman jenis dan konservasi tumbuhan khas yang dijadikan sebagai tanaman identitas kabupaten/kota provinsi Jawa Tengah. Kedua professor dari jurusan Biologi FMIPA UNNES tersebut juga menjelaskan beberapa hasil penelitian yang telah dilakukan terkait konservasi tumbuhan berbasis biomolekular dan pengembangan teknik kultur jaringan tumbuhan.
Kunjungan ke beberapa laboratorium dilakukan untuk menjajagi kemungkinan penelitian kolaboratif antar kedua instansi. Laboratorium yang dikunjungi diantaranya adalah Lab Plant biotecnologi, Lab Genomic, Lab Tissue Enginering, Lab Proteomics, Lab Biosensor and Biomolecular Tech, dan Lab Structural Biology. Pertemuan dengan beberapa dosen di laboratorium memunculkan banyak ide untuk mengembangkan penelitian kerjasama antar instansi. Sebagai contoh, Dr. Noor Aini Habibah berencana akan berkolaborasi untuk meneliti lebih lanjut tentang metabolit sekunder tumbuhan yang produknya memiliki potensi anti diabetik. Kolaborasi penelitian lain yang dirancang dari hasil kunjungan kali ini juga akan mengembangkan metode “finger print” yang diaplikasikan pada tumbuhan dalam kaitannya autentifikasi jenis maupun varietas tumbuhan yang bernilai konservasi dan ekonomi tinggi.
Kunjungan akademik dalam rangka memperkuat jalinan kerja sama internasional FMIPA UNNES dengan fakulti Sains UTM memperoleh sambutan dan kesan yang kuat bagi kedua instansi. Dekan Fakulty Sains UTM, Prof. Dr. Abdul Rahim Hj Mohd Yusoff, menyambut baik dan berharap keberlanjutan program kerjasama terutama dalam bidang penelitian dan kependidikan. Pada pertemuan dengan Pimpinan Fakulty Sains UTM dan beberapa ketua program studi disepakati tentang penguatan kerjasama yang meliputi program pertukaran pelajar, pertukaran dosen, program pelatihan, penelitian kerjasama, dan program gelar ganda dari kedua universitas. Assoc. Prof. Dr. Zaiton Abdul Majid, Wakil Dekan bidang Research, Innovation, Development & Alumni, memandang bahwa fakultas MIPA UNNES memiliki potensi yang sangat besar sesuai dengan visi misi UNNES yang berwawasan konservasi dan bereputasi internasional untuk meningkatkan kerjasama menuju universitas berkelas dunia. Lebih spesifik, program penelitian kolaboratif antara program studi di kedua universitas diharapkan tidak hanya menghasilkan produk penelitian yang berkualitas namun juga luaran publikasi di jurnal internasional yang ber “impact factor” tinggi. Seperti yang dikemukakan Prof.Dr. Fahrul Zaman B. Huyop selaku Asisten Dekan Bidang Kerjasama Luar dan Internasional.