Suasana yang berbeda terjadi pada tanggal 5 April 2018 yang bertempat di gedung D12 Lantai 3 FMIPA, yaitu suatu serangkaian kegiatan akademik dengan orasi ilmiah berkaitan Bioteknologi Kultur Jaringan Tumbuhan untuk Mewujudkan FMIPA yang Religius, Unggul, dan Bermakna oleh Prof. Dr. Enni Suwarsi Rahayu, M.Si., launching buku, seni, budaya, religius, dan pembagian hadiah juara telah berlangsung sebagai penanda berakhirnya kegiatan dies natalis ke 53 FMIPA UNNES. Kegiatan penutupan dihadiri Bapak Rektor Prof. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum, pimpinan Universitas, Dekan di lingkungan UNNES, pejabat Fakultas dan Jurusan FMIPA, semua dosen dan tenaga kependidikan, dan perwakilan mahasiswa, serta tamu undangan. Pada sambutannya Bapak Dekan FMIPA menyampaikan historis berdirinya mengapa FMIPA menyelenggarakan dies natalis pada tanggal 30 Maret. Pada laporannya bapak Dekan FMIPA menyampaikan awal tahun 2016, Komisi Senat FMIPA yang dipimpin Prof Dr Kasmadi Imam Supardi, MS telah melakukan penelurusan sejarah berdirinya FMIPA. Dari berbagai dokumen yang ada, sesuai dengan Keputusan Menteri PTIP No. 40 tahun 1965 tanggal 8 Maret 1965, yang menetapkan IKIP Yogyakarta cabang Semarang menjadi lembaga yang berdiri sendiri yaitu: IKIP Semarang, yang berdiri sejak tanggal 30 Maret 1965. IKIP Semarang terdiri atas 5 Fakultas yaitu: Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Sastra dan Seni, Fakultas Keguruan Ilmu Sosial, Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta, dan Fakultas Keguruan Teknik.
Pada laporan dan sambutannya Bapak Dekan menyampaikan bahwa Dalam rangka Dies Natalis UNNES, sekaligus Dies Natalis FMIPA yang ke-53, FMIPA melaksanakan serangkaian kegiatan akademik maupun non akademik. Kegiatan akademik, antara lain Konferensi Nasional Peneliti dan Pemerhati Burung Indonesia ke-4, hari Kami-Sabtu, 7-9 Februari 2018. Para peserta menandatangani deklarasi “Stop Perburuan dan Perdagangan Ilegal”. Kegiatan konferensi diakhiri dengan Birdwatching di Rawa Pening, Ambarawa, Kabupaten Semarang pada tanggal 10 Februari 2018. FMIPA juga akan menyelenggarakan Unnes Physics International Symposium bekerja sama dengan Physical Society of Indonesia, 3 Mei 2018 dan Seminar IPA pada tanggal 22 April 2018. Sedangkan pada tangal 8-9 Oktober 2018, FMIPA akan menyelenggarakan ICMSE yang ke-5 di Bali. Untuk memperluas cakarawa mahasiswa, telah dilakukan kegiatan paparan gagasan inovatif 3 (tiga) doktor lulusan luar negeri, yakni Teguh Darsono, Ph.D. (Malaysia), Dr rer nat Adi Nurcahyono (Jerman), dan Muhamad Alaudin, Ph.D. (Inggris). Kegiatan non akademik, berupa lomba olah raga dan seni, seperti bola voli, tennis meja, balap karung, teklek, karaoke, dan senam konservasi. Untuk meningkatkan religiusitas, segenap civitas akademica FMIPA berpartisipasi penuh dalam kegiatan Nusantara Mengaji dan lomba MTQ, Bapak dekan juga menyampaikan bahwa FMIPA merupakan fakultas dengan kinerja terbaik tahun 2017, demikian juga tahun 2016 dan 2015. Kinerja fakultas yang membanggakan ini diikuti dengan kinerja prodi yang prestisus. Dalam bidang akademik, Prodi Biologi meraih predikat sebagai Prodi Terbaik. Untuk bidang administrasi dan umum, Prodi Pendidikan Biologi meraih peringkat pertama, disusul Prodi Biologi pada peringkat kedua. Prodi Pendidikan IPA meraih peringkat ketiga di bidang kemahasiswaan, dan Prodi Pendidikan Kimia meraih peringkat ketiga dalam bidang kerja sama. Hal ini menjadi bukti, segenap civitas akademica, baik dosen, tendik, maupun mahasiswa FMIPA telah bekerja keras untuk mewujudkan Tahun 2017 sebagai Tahun Reputasi, dan tahun 2018 sebagai Tahun Internasionalisasi. FMIPA memiliki 11 prodi, 9 diantaranya (81,82%) telah meraih akeditasi A. Pada tahun akademik 2018/2019, FMIPA akan memiliki prodi baru, yakni Sistem Informasi. FMIPA sedang menginisiasi usulan 6 (enam) prodi baru, yakni S1 Farmasi, S1 Sains Lingkungan, S1 Agribisnis, S1 Statistika, S2 Pendidikan Biologi, dan S2 Ilmu Fisika. Pada pengembangan kelembagaan, Bapak dekan menyampaikan laporannya bahwa pada Saat ini, FMIPA memiliki 23 profesor dan 95 doktor. Jurusan Fisika memiliki 30 doktor (69,77%), disusun jurusan Biologi dan Matematika. Selama tahun 2017, publikasi dosen FMIPA pada jurnal internasional terindeks scopus mencapai 84 artikel. Pada tahun 2017, dosen dengan H-index scopus tertinggi (7) diraih Dr Ian Yuliati, Dosen terproduktif publikasi scopus (6 artikel) diraih Dr Mahardika, MSi, dan dosen dengan skor SINTA tertinggi (6,55) diraih Dr Masturi, MSi. Dr Upik Nurbaiti, MSi dkk berhasil menembus Q1.
Pada laporannya Bapak dekan menyampaikan bahwa saat ini atas Kerja keras seluruh kepanitiaan ICMSE 2017, 51 artikel dosen-dosen FMIPA telah ter-submit IOP yang terindeks scopus, sehingga akan lebih mengakselerasi capaian UNNES sebagai PTN-BH dan target tahun internasionalisasi dengan publikasi 500 artikel indexing scopus. FMIPA UNNES semakin menarik perhatian perguruan tinggi luar negeri. Pada tanggal 29-30 Januari 2018, FMIPA menerima delegasi fakulti sains UTM, beranggotakan 12 orang (6 dosen dan 6 mahasiswa post graduate) dipimpin Assoc Profesor Dr Rooswanita yang menjadi ketua ETGS (Enzym Technology and Green Synthesis Group). FMIPA menerima seorang mahasiswa transfer kredit selama 1 semester dari Kasetsart University. Kaprodi Kimia, Dr Jumaeri memperoleh kehormatan sebagai inveited speaker di Kokushikan University Tokyo, 10-12 September 2018. Untuk pendanaan 2018, sebanyak 51 dari 142 proposal (35,92%) dosen yang memperoleh pendanaan penelitian DRPM berasal dari FMIPA. Prof Dr Hardi Suyitno, MPd dkk merupakan satu-satunya tim peneliti yang behasil menarih hibah kerja sama luar negeri. Tim akan melakukan riset di Hiroshima University dan partner pada bulan Juni-Juli 2018. Secara kelembagaan, FMIPA semakin memperkuat kerjasamanya dengan mitra luar negeri. Pada bulan Oktober 2017, Dekan FMIPA memimpin delegasi ke Universitas Teknologi Malaysia (UTM) dan Kasersart University Thailand. FMIPA UNNES merupakan satu-satu fakultas eksakta yang tergabung dalam konsorsium penanganan anak-anak berkebutuhan khusus. Penandatanganan MoA konsorsium di UPI dengan leader Faculty of Education Hiroshima University dan Faculty of Education Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM).
Pada bidang kemahasiswaan, Bapak Dekan menyampaikan laporannya bahwa Mahasiswa FMIPA juga mengambil peran untuk meningkatkan reputasi dan internasionalisasi UNNES. Pada tahun 2017, tim Pimnas FMIPA menyumbangkan 1 emas dan 1 perak untuk UNNES sehingga menempatkan UNNES pada posisi ke-7 secara nasional, satu peringkat lebih tinggi dibanding ITB. Pada tahun 2018, UNNES meraih 108 proposal yang memperoleh pendanaan PKM, dan menempatkan UNNES di urutan ke-11. Dari 108 proposal, 38 proposal (35,19%) berasal dari mahasiswa FMIPA. Pada tanggal 20-24 Januari 2018, 4 mahasiswa Jurusan Kimia, Dina Fika Nada, Umar Faruq Muttaqin, Masya Marchelina Natakusuma, dan Lutfiah Nur Hidayati meraih prestasi tingkat internasional, sebagai juara dua pada kegiatan Engineering Development Motivation Awareness Training (EDMAT) ke-39 di Universitas Malaya Malaysia. Septia Nurkhalisa (Pendidikan IPA) sebagai juara dua pada kompetisi karya ilmiah untuk program kegiatan Professional, Engineering, Leadership, Teamwork and Awareness Camp (PELTAC) di UTM Malaysia. Salsabila Azka Aulia (Jurusan Fisika) mengikuti pertukaran budaya di Korea Selatan. Dua mahasiswa Ilmu Komputer, Rizki Danang Kartiko Kuncoro dan Nerly Anggraeni mengikuti Workshop Computer Programming di Koh Samui Thailand, 4-13 Maret 2018.
Setelah orasi ilmiah angkan sambutan dan Bapak Rektor memberikan arahannya bagi segenap civitas academica FMPA untuk selalu mengembangkan karya-karya inovatif yang berkelanjutan; sebab Fakultas lain akan selalu terinspirasi akan karya-karya inovatif dari para dosen FMIPA. Menurut Bapak Rektor, selahkan bermimpi dan setinggi angkasa untuk meraih prestasi dalam bidang akademik; sedangkan untuk bidang anggaran harus cermat dan teliti, serta sesuai dengan aturan yang berlaku. Bapak Rektor menyampaikan bahwa Prestasi FMIPA yang membanggakan sebagai salah satu pilar untuk mewujudkan nawa target, terutama dalam publikasi ilmiah bereputasi tingkat internasional, hak cipta, paten, dan karya-karya buku referensi yang berkualitas. Pada arahannya Bapak rektor juga menyampaikan bahwa FMIPA yang sudah melompat lebih tinggi harus mampu mendorong dan menuntun Fakultas lain untuk ikut bersanding dan bersaing, sehingga kekuatan ini yang membawa UNNES lebih maju dan bereputasi Internasional. Pada intinya bapak Rektor mengharapkan FMIPA harus ditumbuhkan jiwa Inovatif berkelanjutan dalam segala aspek untuk mewujudkan reputasi UNNES di tingkat Internasional, terlebih di era diskurpsi ini banyak tantangan dan persaingan UNNES dengan perguruan tinggi lain. Pada akhir sambutan dan arahannya Bapak Rektor, pihak Fakultas menyampaikan karya buku keilmuan terait Metabolit Sekunder disusun kolaboratif dengan ketua penyusuan Prof. Dr. Retno Sri Iswari, M.S dan buku Panduan Karakter, etika pergaulan kampus di FMIPA yang disusun tim bidang kemahasiswaan dengan ketua Prof Dr. Sudarmin, M.Si. Pada kata akhirnya, Bapak Rektor menyampaikan bahwa sebagai Rektor, saya bangga dengan momen seperti ini yaitu saat profesor senyum ceria dengan rasa syukur dan bangga akan karyanya.