Pada kepengurusan organisasi Lemabag Kemahasiswan baik Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) tingkat UNNES dan Fakultas, dan Badan Semi Otonom (BSO) tingkat Universitas memperoleh pembekalan kepemipinan yang sangat berharga dari bidang Kemahasiswaan yaitu pelatihan kepemipinan bertumbuh dari Bapak Rektor UNNES Prof. Dr. Fathur Rokhman. M.Hum. Pelatihan diadakan di Gedung H lantai 4 Ruang 404 yang berlangsung satu hari, dengan narasumber selain Bapak Rektor UNNES, juga disampaikan oleh staf ahli bidang III Dr. Parmin, M.Pd, Kahumas UNNES, dan Ketua BPM UNNES. Pelatihan dengan model interaktif dan tanya jawab, sehingga lebih menarik dan menyenangkan.
Pada sesi pertama disampaikan oleh Bapak rector UNNES, dengan materi penyiapan kepemimipnan masa depan yang hebat, kiat-kiat pemipin yang hebat, dan bagaimana agar para mahasiswa bisa memiliki kepemimpinan yang bertumbuh. Pak Rektor menyampaikan mengenai kepemipinan yang baik dan hebat diantaranya adalah pemipin itu harus (1) memiliki visi dan misi yang jelas dan terukur, (2) memahami (rules of game) aturan main organisasi, (3) pemimpin harus karakter integritas, kerja keras, dan intelektualitas, (4) pemimpin harus murah hati dan berbagi, (5), pemimpin harus sebagai sumber kebaikan, (7) memiliki jiwa kemanusiaan, dan (8) pemimpin harus bertumbuh bagai pohon. Pada kesempatan tersebut, Bapak Rektor seorang pemipin harus bertumbuh bagaikan pohon, sehingga benih bertumbuh, pohon kuat, jejaring pohon kuat, kuat dalam menghadapi badai; serta mampu menumbuhkan benih baru. Akhirnya Bapak Rektor menyampaikan seorang pemimpin besar harus memiliki visi yang besar; dan mengharapkan para mahasiswa untuk bermimpi setinggi langit, jika engkau akan jatuh, tetap dalam kisaran diantara bintang-bintang. Para peserta sangat antusias memperoleh materi dari pelatihan Bapak Rektor tersebut, serta photo bersamanya.