Wisuda Diselenggarakan Empat Kali

Universitas Negeri Semarang/UNNES ICT Center/Berita/Wisuda Diselenggarakan Empat Kali

Pelaksanaan upacara wisuda bagi lulusan Universitas Negeri Semarang (UNNES) pada tahun 2017 akan diselenggarakan dalam 4 (empat) periode atau 4 kali, yaitu 14 Maret (I), 13 Juni (II), 12 September (III), dan 14 November (IV). Penyelenggaraan upacara bertempat di gedung Auditorium UNNES Kampus Sekaran Gunungpati Semarang.
“Sesuai dengan Pengumuman Rektor UNNES Nomor 7270/UN37/DT/2016 tanggal 3 Oktober 2016 tentang Upacara Wisuda bagi Lulusan Program Doktor, Magister, Pendidikan Profesi, Sarjana, dan Diploma Universitas Negeri Semarang Tahun 2017, pelaksanaan upacara wisuda UNNES dalam setahun untuk tahun 2017 masih empat periode seperti tahun lalu (2016)” kata Mulyadi MM, Kabag Akademik BAKK.
“Pendaftar wisuda masih menggunakan kuota, adapun kuota untuk program Sarjana, Diploma, dan Profesi berjumlah 1500 orang, sedang program Magister dan Doktor berjumlah 250 orang sehingga total kuota 1750, namun dalam kondisi tertentu bisa kurang dan bisa lebih dari jumlah tersebut, dan sebanyak-banyaknya 1800 orang.” Lanjut Kabag Akademik.