Diumumkan kepada peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2024 yang dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa baru Universitas Negeri Semarang Semester Gasal Tahun Akademik 2024/2025, untuk melaksanakan rangkaian kegiatan registrasi mahasiswa dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Pembayaran UKT dilakukan mulai tanggal 24 April s.d 6 Mei 2024 pukul 15.00 WIB, melalui Bank Tabungan Negara (BTN), Bank Negara Indonesia (BNI 46), Bank Mandiri, dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) di seluruh Indonesia. Pembayaran dilakukan dengan menggunakan nomor Virtual Account (VA) yang diperoleh di laman https://datapokok.unnes.ac.id pada menu Registrasi -> Pembayaran UKT/SPP/SPI.
2. Calon mahasiswa wajib melaksanakan dan menyelesaikan tahapan registrasi secara online melalui laman https://datapokok.unnes.ac.id, mulai tanggal 24 April 7 Mei 2024 pukul 16.00 WIB dan mencetak formulir registrasi yang dipersyaratkan.
3. Dalam kegiatan Verifikasi Registrasi secara online, calon mahasiswa wajib mengunggah hasil pindai/scan berkas dalam bentuk JPEG/JPG (maksimal 1 MB) yang meliputi:
4. Calon mahasiswa wajib mencetak bukti registrasi online (R4) melalui laman https://datapokok.unnes.ac.id
1. Hak sebagai mahasiswa dinyatakan gugur apabila:
2. Seluruh biaya yang telah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali.
3. Calon mahasiswa yang tidak memenuhi persyaratan kesehatan untuk program studi tertentu, dapat dipindahkan ke program studi lain yang diatur dalam ketentuan lebih lanjut.
4. Calon mahasiswa Program Studi Kedokteran yang tidak memenuhi persyaratan Tes Psikometri dan Tes Kesehatan untuk Program Studi Kedokteran dipindahkan ke program studi lain yang diatur dalam ketentuan lebih lanjut atau mengajukan pengunduran diri.
5. Kelalaian calon mahasiswa dalam membaca dan memahami pengumuman ini yang menyebabkan gugurnya hak sebagai mahasiswa bukan menjadi tanggung jawab panitia.
6. Isian data pada laman yang tertera di pengumuman ini, seluruhnya bersifat wajib sebagai persyaratan menjadi mahasiswa UNNES, selain itu menjadi tanggung jawab calon mahasiswa apabila tidak teliti memilah informasi yang beredar berkaitan dengan isian-isian data selain pada laman yang tersebut di atas.