Universitas 17 Agustus (Untag) berhasil meraih juara I dalam turnamen futsal (Physics Cup 2013) yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa (Hima) Fisika Universitas Negeri Semarang (Unnes) Minggu (9/6).
Untag yang diwakili oleh tim Bedu FC berhasil unggul 5 – 3 melawan tim Phossaedon dari IKIP PGRI. Meskipun Bedu FC mengaku bahwa mereka baru pertama kali meraih Juara I pada even ini, tetapi dari awal turnamen berlangsung para pemain Bedu FC terlihat lincah menguasai lapangan. Bahkan hingga akhir pertandingan dengan dihadapkan pada tim Phossaedon yang telah sering meraih juara I pada turnamen-turnamen sejenis, Bedu FC tetap bisa bermain dengan lincah.
Turnamen yang berlangsung di Champion Futsal ini berlangsung mulai hari Sabtu 8 Juni hingga Minggu 9 Juni 2013. Turnamen ini diikuti oleh 15 perguruan tinggi negeri dan swasta yang ada di Kota Semarang yang terbagi ke dalam 52 tim.
“Untuk meraih gelar juara I diperlukan kekompakan tim, kerja keras, saling percaya, dan juga doa. Selain itu untuk melatih kelincahan dan stamina pemain harus sering melakukan latihan fisik,” tutur Jimi Putnarubun kapten dari Bedu FC ketika ditanya tentang tips agar bisa meraih juara.
Phyisics Cup 2013 yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasional didukung oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang serta bekerjasama dengan Unit Kegiatan Mahasiswa Gerakan Mahasiswa Anti Narkoba (UKM Gerhana). Sebagai aksi mahasiswa anti narkoba di sela-sela kegiatan mahasiswa yang hadir dalam turnamen juga diperkenankan untuk menandatangani banner putih sebagai ikrar anti narkoba.
Juara II dan III berturut-turut diraih oleh Phossaedon dari IKIP PGRI dan Gurindam Muda dari Stimart AMNI. Sedangkan Top Score diraih oleh Susetyo Adhi Nugrahanto dari Phossaedon. Setiap juara meraih piala tetap Rektor Unnes beserta uang pembinaan, sedangkan untuk peraih Top Score meraih uang pembinaan.
Susetyo peraih gelar Top Score pada turnamen yang berhasil mencetak 11 gol mengungkapkan bahwa agar bisa berhasil mencapai gol diperlukan kekompakan tim, sering latihan, dan ada kemauan untuk menjadi juara. Ia menuturkan bahwa meskipun yang menendang bola ke gawang hanya satu orang, tetapi sebenarnya keseluruhan dari perjuangan seluruh pemainlah sehingga sebuah gol dapat tercapai.
Nur Laila Sofiatun
Selamat buat tim Bedu Fc, buat tim-tim yg lain ditunggu di turnamen2 berikutnya y,…
makasih untuk beritanya yaaaa
thks…
contratz guyz
Mau tanya kak. UKM futsal untag no CP ny brapa yaa….dikampus ane cariin gk.gak nemu dmn basecampny ukm futsal. Ane baru anak Teknik Industri.makasih sebelumnya.