Prof. Dr. Zaenuri, M.Si. Akt., Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan didampingi oleh Mulyo Widodo, S.Pd., M.M. selaku Direktur Akademik, Kemahasiswaan, dan Konservasi menerima Pemenang Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional (MTQMN) XVII 2023 yang 5-8 November di Universitas Brawijaya Malang, Senin (13/11).
Dalam 7 cabang lomba yang diikuti, UNNES memperoleh juara 3 dalam cabang lomba Tilawah kategori Putri. Juara tersebut diperoleh Mahsunatul Afidah, Mahasiswa Program Studi Bahasa Arab UNNES.
Dalam kesempatan yang sama, Prof. Zaenuri juga melakukan pelepasan rombongan mahasiswa untuk mengikuti Kompetisi Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) Expo XIV 2023 yang dijadwalkan pada 15-17 November 2023 di Universitas Pendidikan Ganesha, Bali.
KMI Expo merupakan sebuah platform bagi wirausaha muda untuk sharing pengetahuan, pengalaman, serta best paractices untuk menghadapi tantangan di era disruption dan mendorong terciptanya jaringan kolaborasi wirausaha muda dengan pemangku kepentingan terkait (investor, mentor, dan pakar industri)
Dalam KMI Expo XIV 2023, UNNES memberangkatkan beberapa tim untuk mengikuti ajang kewirausahaan bergengsi tersebut. Menurut Anindya Ardiansari, selaku Pembina Kewirausahaan, UNNES telah mendanai 15 proposal bisnis yang kemudian dilakukan pendampingan secara intensif sejak Juli-November 2023.
Setelah melewati tahap mentoring, telah dipilih beberapa yang terbaik untuk ditampilkan dalam stan. Salah satu produk utama yang berjudul Proculture Kaos Budaya Berteknologi Augmented Reality menjadi salah satu finalis KMI Awards 2023. Selain itu Tim UNNES juga berpartisipasi dalam Kegiatan Pendukung lainnya yaitu Social Media Marketing Contest (SM2C), Stand Up Comedy tema Kewirausahaan dan Poster Katalog Usaha.
Prof Zaenuri dalam sambutannya, melepas tim KMI UNNES dan menerima dengan bangga tim MTQ UNNES. Ia berharap agar kesempatan kompetisi seperti ini dapat digunakan para mahasiswa dengan baik untuk dapat menimba ilmu dengan berbagai kalangan dan ajang prestasi untuk para mahasiswa.
Kontributor : Romadhiah Nurrul Anisah