Universitas Negeri Semarang selenggarakan rapat koordinasi sebagai persiapan mengikuti POM (Pekan Olahraga Mahasiswa) Rayon Kota Semarang, Jumat (10/4). Rapat koordinasi yang diselenggarakan di sayap kanan Auditorium Unnes ini diikuti oleh pelatih dan atlet yang akan mewakili Unnes dalam seleksi POM Rayon Kota Semarang.
“Kami sebagai fasilitator pengelola kebijakan kampus berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi Unnes. Salah satunya pada tahap awal koordinasi ini, banyak sekali aspirasi yang bisa kami tampung sebagai bahan untuk membuat kebijakan bagi atlet dan pelatih nantinya,” Ujar Dr Taufik Hidayah MKes.
Lebih lanjut Dr Taufik Hidayah MKes, selaku staf ahli Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan, menyampaikan bahwa pada perhelatan POMNAS kali ini Unnes mempunyai komposisi atlet yang berpotensi besar untuk mengharumkan almamater. Oleh karena itu, perlu dukungan yang luar biasa agar potensi tersebut dapat terwujud secara nyata.
Dalam POM Rayon Kota Semarang, akan ada 14 Cabang Olahraga (Cabor) yang sama dengan pelaksanaan POMNAS 2015 di Universitas Syah Kuala Aceh. Adapun keempat belas Cabor tersebut diantaranya sebagai berikut : Atletik, Bulutangkis, Bola basket, Bola volly, Catur, Renang, Futsal, Karate, Anggar, Pencak silat, Tarung drajat, Sepak takraw, Tenis meja,dan Tenis lapangan.
Rencana awal kegiatan olahraga dua tahunan ini mempunyai jadwal pelaksanan secara berurutan yakni POM Rayon pada bulan Juni, POMPROV pada bulan Agustus dan POMNAS dilaksanakan pada bulan November. Data terbaru mencatat Unnes berada di peringkat tiga pada perhelatan olahraga tingkat mahasiswa ini, dan bukan hal yang tidak mungkin Unnes akan bertengger di peringkat pertama jika persiapan atlet diperketat lebih baik lagi. (AJI KUSUMA ADMAJA)