Menindaklanjuti program Direktorat Jenderal (Dirjen) Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Bidang Kemahasiswaan Universitas Negeri Semarang (UNNES) melakukan pendampingan bagi mahasiswa Program Afirmasi dan daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) tahun 2016.
Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan Dr Bambang BR pada saat memberikan pembekalan menyampaikan, Pelayanan pendidikan khususnya untuk daerah 3T masih minim. Di samping masih kurangnya sarana dan prasarana, masalah yang lebih penting lagi adalah kwalitas guru. Tuntutan mengajar seorang guru di daerah terpencil lebih berat bila dibandingkan tuntutan guru yang mengajar di daerah perkotaan.
Ia menambahkan, UNNES sebagai universitas LPTK berkewajiban menjaga kwalitas guru, lewat martikulasi ini UNNES akan memberikan pembekalan dan pendampingan dilakukan melalui kegiatan Matrikulasi mulai tanggal 27 hinggal 29 Desember 2016 di hotel C3 Kabupaten Semarang. Materi yang akan disampaikan adalah Pendidikan karakter, strategi meraih prestasi, karya tulis ilmiah, komunikasi sosial, kader konservasi dan kiat-kiat belajar di perguruan tinggi.
Terpisah, Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum menegaskan, Kegiatan ini harus terus dilakukan untuk mempercepat masa study mahasiswa Afirmasi Papua dan Daerah 3T tanpa mengurangi kwalitas keilmuanya. Disamping itu mereka juga akan dibekali dengan pendidikan Karakter berbasis Konservasi yang merupakan upaya pendidikan untuk menyemaikan dan mengembangkan nilai-nilai religius, jujur, peduli, toleran, demokratis, santun, cerdas, dan tangguh ke dalam diri mahasiswa dengan maksud agar mereka mampu menjadi agen masyarakat yang sehat, unggul, dan kompetitif.