UPT Pusat Humas Universitas Negeri Semarang (UNNES) akan menyelenggarakan uji coba tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Mandiri UNNES, Sabtu 28 Mei 2016, di Gedung Serba Guna UNNES, Jalan Kelud Raya, Semarang. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 12 sampai dengan 27 Mei 2016.
Kepala UPT Pusat Humas UNNES Hendi Pratama mengatakan kegiatan ini terbuka untuk siswa SMA/sederajat yang bakal meneruskan ke jenjang pendidikan tinggi. Mereka yang lulus pada 2014 pun bisa mengikuti tes, seperti disyaratkan dalam pendaftaran SBMPTN. Tiap peserta tes uji coba dikenakan biaya sebesar Rp 50 ribu. “Uji coba ini menjadi ajang menyiapkan diri sebelum menghadapi tes SBMPTN dan seleksi mandiri UNNES,” kata Hendi, di kampus Sekaran, Gunungpati, Kamis (12/5).
Secara teknis, tes akan dilakukan dengan cara paper based testing, yaitu tes tertulis dengan mengisi lembar jawaban. Untuk kelengkapan mengerjakan tes, peserta diimbau untuk membawa pensil 2B, penghapus, dan alas. Adapun hasil tes uji coba ini akan diumumkan lima jam setelah tes selesai dilaksanakan, pada laman unnes.ac.id.
Peserta bisa mendaftar dengan cara mengunduh formulir pendaftaran dan mengkorfirmasi melalui telepon ke UPT Pusat Humas UNNES, kampus Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang. Peserta bisa mendaftar secara individu maupun kolektif.
Sebagai informasi, pendaftaran online SBMPTN dibuka sampai 20 Mei 2016 pada laman sbmptn.ac.id. Tes SBMPTN akan dilakukan pada 31 Mei 2016. Adapun Pendaftaran Seleksi Mandiri UNNES dibuka mulai 1 Juni 2016 – 14 Juli 2014. Tes tertulis akan dilaksanakan 23 Juli 2016.
Informasi lebih lanjut silahkan telepon ke UPT Humas UNNES di 024.8508093 atau 0815701054835 (jam kerja).
Untuk formulir pendaftaran silahkan klik disini
pak/ibu mau tanya, kalau lulusan tahun 2012 apakah boleh mengikuti jalur SBMPTN atau jalur Mandiri Unnes ?
Lulusan 3 tahun terakhir
Pak saya mau tanya kalo saya mau ikut tes uji coba mandiri di unnes gimana ? Soalnya saya dijakarta apa bisa secara online ? Makasih 🙂
Ujian Seleksi Mandiri Unnes Diadkan di kampus Universitas Negeri Semarang. Terima kasih
Unnes ngk ngadain try out di surakarta ta?
Tahun ini saya mau daftar di unnes, tes apa saja yang akan di selenggarakan pada jalur SBMPTN.?
Terimaka kasih.