Dalam meningkatkan kualitas pembelajaran bagi calon guru SD, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) Universitas Negeri Semarang (UNNES) menerima kegiatan visiting lecturer dari PGSD Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) pada Rabu, 2 Oktober 2024 di ruang Lab Keterampilan, gedung PGSD UNNES. Kegiatan ini bertujuan untuk sharing ilmu di bidang Pengembangan Media Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) di Sekolah Dasar (SD).
Narasumber kegiatan, Dr. Nina Nurhasanah, M.Pd., dosen PGSD FIP UNJ memberikan kuliah serta berbagi pengalaman tentang pengembangan media pembelajaran yang efektif dalam pembelajaran PKn SD. Kehadiran Dr. Nina memberikan inspirasi serta wawasan baru bagi mahasiswa PGSD UNNES. Selain mahasiswa PGSD UNNES, Kegiatan kuliah tamu ini turut dihadiri oleh dosen-dosen PGSD. Dalam pemaparannnya, Dr. Nina menjelaskan berbagai strategi dan media pembelajaran yang inovatif, yang dapat membantu guru SD dalam mengajarkan mata pelajaran PKn dengan cara yang lebih interaktif dan menarik.
Para peserta menyambut dengan antusias materi yang disampaikan dan aktif berpartisipasi dalam diskusi serta tanya jawab yang berlangsung selama perkuliahan. Kegiatan ini tidak hanya memberikan wawasan baru bagi mahasiswa, tetapi juga menjadi ajang untuk memperkuat kolaborasi akademik antara PGSD UNNES dan PGSD UNJ.
Ketua Program Studi PGSD UNNES, Drs. Sigit Yulianto, M.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kualitas pembelajaran dan menjalin kerja sama antara institusi pendidikan. “Kami sangat mengapresiasi kehadiran Dr. Nina yang telah berbagi ilmu dan pengalamannya kepada mahasiswa PGSD UNNES.
“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa dan dosen kami dalam mengembangkan pembelajaran PKn di tingkat SD,” ungkap Sigit.
Melalui kegiatan visiting lecturer ini, diharapkan mahasiswa PGSD UNNES dapat mengembangkan kompetensi mereka dalam menciptakan dan memanfaatkan media pembelajaran PKn yang kreatif dan inovatif, sehingga mampu menjadi guru yang profesional dan mampu menghadirkan pembelajaran yang berkualitas di masa depan.