Universitas Negeri Semarang (UNNES) dan SMA Negeri 1 Semarang menyepakati perjanjian kerja sama melalui penandatanganan Nota Perjanjian.
Nota Perjanjian Kerja sama oleh Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum dan Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Semarang Dra Endang Suyatmi Listyaningsih MPd, Rabu (18/1) di rektorat kampus Sekaran Gunungpati.
Jangka waktu berlakunya Nota Perjanjian Kerja sama ini lima tahun dimulai sejak ditandatanganinya Nota Perjanjian Kerja sama dan dapat diperpanjang atau diakhiri sebelum masa habis masa berlakunya atas persetujuan kedua belah pihak.
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Semarang Dra Endang Suyatmi Listyaningsih MPd menyampaikan, UNNES diharapkan dapat mendukung SMA Negeri 1 Semarang dalam mengoptimalkan implementasi peningkatan SDM melalui pendidikan dan pelatihan, pertukaran tenaga ahli, penyediaan bahan ajar, penyediaan fasilitas pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Selain itu, juga pendampingan atau bimbingan kelompok ilmiah remaja dan bimbingan OSN, serta informasi seleksi penerimaan mahasiswa baru.
Rektor Prof Fathur Rokhman menyampaikan, tujuan Perjanjian Kerja sama ini diantaranya untuk mengembangkan kompetensi, peningkatatan kualitas SDM, penyediaan tenaga ahli, dan penyediaan bahan ajar.
Kemudian, membina hubungan kelembagaan dalam melaksanakan fungsi tridharma perguruan tinggi di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pengembanganilmu pengetahuan dan teknologi.
Hadir Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerja Sama Prof YL Sukestiyarno, Kepala Biro Akademik Kemahasiswaan dan Kerja Sama Drs Anwar Haryono MPd, Staf Ahli Rektor Bidang Akademik Eko Handoyo.
Sedangkan dari pihak SMAN 1 yakni Dra Agustin Yuanis MPd (Wakil Kepala sekolah Bidang Kurikulum), Dra Harmini MPd (Waka Bidang Humas), dan Drs Mafrukhi MPd (Tim Pengembang).