Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Rustono MHum, melakukan sosialisasi penerimaan mahasiswa baru tahun 2019 di SMAN 1 Demak, Kamis (8/11).
Saat memberikan sosialisasi Pof Rustono menyampaikan, ada yang beda dengan penerimaan mahasiswa baru dari tahun sebelumnya, ditahun Tahun 2019 mendatang Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri diselenggarakan oleh institusi bernama Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), dan sistem pelaksanaannya pun berbeda.
Ia menjelaskan, kalau tahun sebelumnya peserta daftar dulu baru tes, maka ketentuan di tahun 2019 adalah tes dulu kemudian dapat nilai. Hasil dari tes dapat digunakan untuk mendaftar ke perguruan tinggi negeri.
Selanjutnya disampaikan, pada pelaksanaan SBMPTN 2019 hanya ada satu metode tes yaitu Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dengan dua materi tes, yakni Tes Potensi Skolastik dan Tes Kompetensi Akademik. Mulai tahun mendatang metode Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) ditiadakan.
Lebih mendalam ia memaparkan, pola seleksi masuk PTN tahun 2019 tetap akan dilaksanakan melalui tiga jalur yaitu, yakni SNMPTN, SBMPTN dan Ujian Mandiri, dengan masing-masing daya tampung SNMPTN minimal 20%, SBMPTN minimal 40% dan Seleksi Mandiri maksimal 30% dari kuota daya tampung tiap prodi di PTN.
Untuk jadwal SNMPTN adalah diresmikan dan diumumkan 04 Januari, Pengisian dan Verifikasi PDSS 04 – 25 Januari, Pendaftaran SNMPTN 04 – 14 Februari, Pengumuman Hasil SNMPTN 23 Maret.
Sedangkan SBMPTN, pendaftaran UTBK 12 Jan – 27 Maret, Pelaksanaan UTBK (12 kali- 24 Sesi) 30 Maret – 26 Mei, Pengumuman Hasil UTBK 10 April – 2 Juni, Pendaftaran SBMPTN 10 – 24 Juni, Pengumuman Hasil SBMPTN 9 Juli. Sedangkan Pengumuman seleksi mandiri paling lambat diumumkan 30 Juli.
Kepala SMAN 1 Demak, Sunyoto, SPd MPd menyambut gembira dengan kegiatan ini, kami sangat senang dapat kesempatan untuk memperoleh informasi pola penerimaan mahasiswa baru 2019. Dengan sosialisasi ini siswa kami selaku pengelola sekolah dan murid SMAN 1 Demak dapat menyiapkan diri untuk menghadapi seleksi masuk perguruan tinggi ditahun yang akan datang.