Delapan mahasiswa Universitas Negeri Medan (Unimed) akan belajar di Universitas Negeri Semarang (Unnes) mulai semester gasal tahun pelajaran 2013/2014. Selama satu semester mereka akan menempuh pendidikan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).
Menurut Pembantu Dekan Bidang Akademik FMIPA Unimed, Prof Dr Herbert Sipahutar MSi, pertukaran mahasiswa dengan Unnes adalah program rintisan. Pihaknya berminat menjalankan program ini setelah mengetahui bahwa Unnes adalah salah satu Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) terbaik di Indonesia.
“Selama ini kami menjalin kerja sama pertukaran mahasiswa dengan universitas luar negeri. Tapi sekarang kami tahu, Unnes adalah salah satu LPTK terbaik di Indonesia sehingga kami perlu juga melaksananakan kerja sama ini dengan Unnes,” terangnya, Senin (29/7) di Ruang Vicon Kampus Unnes Sekaran.
Menurut Herbert, delapan mahasiswa yang akan belajar di Unnes 2 mahasiswa berasal dari 4 program studi yakni Pendidikan Matematika, Pendidikan Kimia, Pendidikan Biologi, dan Pendidikan Fisika. “Mereka adalah mahasiswa semester lima,” lanjutnya.
Menyambut kerja sama ini, Pembantu Rektor Bidang Akademik Unnes Dr Agus Wahyudin MSi bersama Dekan FMIPA Unnes Prof Dr Wiyanto MSi langsung menggelar rapat lanjutan. Berbagai hal teknis diharapkan segera selesai sehingga mahasiswa bisa menempuh studi di Universitas Konservasi per 2 September mendatang.
“Seluruh data akademik di Unnes dikelola secara online, termasuk data presensi mahasiswa dan dosen. Kami akan siapkan supaya Bapak-bapak dari Unimed bisa memantau perkembangan akademik mahasiswa dari sana,” katanya.
Hingga berita ini diturunkan rapat antara delegasi Unimed, Dekan FMIPA Unnes, Pembantu Dekan Bidang Akademik FMIPA Unnes, serta empat Ketua Jurusan di FMIPA masih berlangsung.
Good, rintisan yg pernah aku gagas dan kulakukan dengan 2 kali dengan jumlah total 5 mhs dari Universitas Negeri Makassar, juga dilakukan oleh unimed. dua semester dengan dua gelombang UNM di unnes dan 2 semester mhs Unnes di UNM. Profesiat. semakin menyadari betapa penting hal itu, karena dapat meningkat kan kualitas pada dua pihak. Bravo. Kerjasama