Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES), Prof. S. Martono, Msi., menyerahkan 40 SK (Surat Keputusan) Pegawai Tetap PTNBH. Acara ini diselanggarakan pada Rabu, 17 Juli 2024 bertempat di Gedung H Rektorat UNNES. Adapun 40 pegawai tersebut terdiri dari 13 dosen yang tersebar pada FIPP, FBS, FISIP, FMIPA, FT, FIK, FEB,dan FK. Selain itu terdapat 27 tendik yang juga mendapatakan SK yang berasal dari FIPP, FBS, FMIPA, FIK, FEB, FH, FK, LPPM, DAKK, DPK, DSIH, DUSDM, dan UPT Perpustakaan.
Dalam sambutannya, Prof. S. Martono mengungkapkan bahwa penyerahan SK ini adalah sebuah bentuk pengakuan prestasi yang diterima para pegawai yang mendapatkan kenaikan status menjadi pegawai tetap. Selain itu rektor juga berharap perubahan status ini dapat menjadikan sebuah motivasi dalam meningkatkan kinerja.
“Dengan status dan pangkat baru, tentunya kedepannya kinerjanya juga dapat meningkat, Dari aspek optimalisasi juga jangan pernah tunda pekerjaan, selesaikan pekerjaan dengan baik. Selain itu jangan lupa bersyukur, semua disyukuri” ungkap Prof Martono.
Selain penyerahan SK Pegawai Tetap, dalam acara ini juga diserahakan 10 SK Purna tugas bagi pegawai UNNES yang terdiri dari 3 Dosen dan 7 Tendik oleh Rektor UNNES. Para pegawai ini rata-rata telah mengabdi selama 35 tahun menjadi pegawai UNNES. Secara khusus, Prof. S Martono juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para pegawai yang selama ini telah mengabdi di UNNES.
“Alhamdulillah Bapak dan Ibu dapat melewati masa purna tugas dengan sehat, Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi selama ini di UNNES, semoga Bapak Ibu semua tetap sehat,” imbuh Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis.
Acara ini dihadiri oleh Rektor UNNES, Wakil Rektor, Dekan, Direktur pada Direktorat, Kepala UPT di lingkungan Universitas Negeri Semarang dan Ketua Werdhatama.
Diharapkan dengan penyerahan SK ini para pegawai dapat semakin meningkatkan kinerja dan kontribusinya dalam memajukan UNNES dan memberikan yang terbaik untuk lembaga, negara dan masyarakat.