Guna meningkatkan kualitas pembelajaran di bidang pasar modal, Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Semarang (Unnes) menjalin kerja sama dengan PT Phintraco Securities dan Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia atau yang dulu disebut dengan Pojok Bursa.
Peresmian Galeri Investasi Bursa ini ditandai dengan Penandatanganan Memorandum Of Understanding (MOU) oleh Presiden direktur PT Phintraco Securities, Jeffrey Hendrik dan Dekan FE Unnes, Dr S Martono pada Rabu (10/4) di gedung C3.
“Melalui kerja sama ini, mahasiswa bisa secara praktis mengimplentasikan teori tentang pasar modal, dan syukur-syukur bisa ‘bermain’ di bidang ini”, tutur Martono dalam sambutannya.
Hadir pula dalam acara tersebut Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan (PR III) Unnes, Prof Masrukhi yang sekaligus membuka acara. Dalam pidato sambutannya, Masrukhi mengungkapkan bahwa selain mahasiswa, dosen juga bisa bermain dalam pojok bursa ini. “Kalau Bapak/Ibu punya uang dan mandeg, akan eman-eman. mainkan saja di pasar modal” ujarnya
Edukasi dan Praktik Investasi
Sejalan dengan Dr Martono, Jeffrey Hendrik juga mengungkapkan bahwa kerja sama ini juga bertujuan agar mahasiswa sebagai kaum intelektual memiliki akses yang lebih mudah ke dalam pasar modal Indonesia.
“Sebagai salah satu pelaku di industri pasar modal sekaligus anggota Bursa efek Indonesia (BEI), kami mempunyai komitmen untuk mengembangkan basis investor nasional”, katanya.
Jeffrey juga mengatakan, inti dari penandatanganan MOU ini adalah sosialisasi edukasi yang juga merupakan embrio lahirnya Galeri Investasi Bursa. Konsep galeri ini adalah 3 in 1, antara Perguruan Tinggi, Anggota Bursa, dan BEI.
Kepala divisi pemasaran Bursa Efek Indonesia, Yoyok Isharya menjelaskan bahwa dengan Galeri Investasi ini, mahasiswa bisa praktik langsung berinvestasi di BEI melalui perantara anggota bursa. Dalam hal ini, PT Phintraco Securities sebagai salah satu anggota bursa menjadi partner kerja sama Unnes karena berani memberikan fasilitas investasi dengan modal yang sangat terjangkau. Dengan modal awal minimal 100 ribu, mahasiswa sudah bisa untuk mulai bermain saham.
Meskipun demikian, Dr Martono kembali menekankan bahwa substansi Galeri Investasi Bursa ini adalah laboratorium yang bertujuan untuk menunjang kegiatan pembelajaran.
Angga Setiyawan
kalau berminat ikut bermain saham, gimana cara bergabungnya ya? mengingat saya tidak ada pengetahuan sama sekali tentang saham. trims
Bagusss ! akhirnya yang ditunggu2 datang juga ,
FE semakin maju
kalau mau belajar mengenai pasar modal datang saja ke Galeri Investasi Bursa di Lt.2 FE UNNES atau ikut kegiatan-kegiatan yang akan diselenggarakan oleh UNSSAF (Unnes Stock Exchange Forum). Unssaf meruapakan forum belajar pasar modal. Terimakasih