Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyambut baik kunjungan kerja spesifik Komisi X DPR RI dalam rangka memperkuat sistem keolahragaan nasional, Selasa (7/12) bertempat di Gedung Prof Retno Sriningsih, Kampus Sekaran UNNES.
Kunjungan kerja yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi X DPR RI Agustina Wilujeng Pramestuti SS MM itu diterima langsung oleh Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Prof Dr Tandiyo Rahayu MPd yang bertindak mewakili Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum.
“Kunjungan kerja spesifik ini merupakan bentuk niat luhur Ibu dan Bapak Anggota Komisi X dDPR RI dalam melahirkan regulasi keolahragaan yang sehat. Regulasi demikian sangat penting karena bangsa Indonesia menginginkan olahraga nasional berkembang maju, menjadi sarana pembentukan karakter bangsa sekaligus sarana mengharumkan bangsa dan negara di kancah dunia,” ungkap Prof Tandiyo.
Dalam posisi itulah, imbuhnya, Universitas Negeri Semarang sebagai mitra pemerintah dan lembaga legislatif ingin berkontribusi dengan memberikan pemikiran demi lahirnya regulasi sistem keolahragaan yang ideal.
Dalam paparannya, Wakil Ketua Komisi X DPR RI Agustina Wilujeng Pramestuti SS MM berharap, melalui kunjungan kerja ini dapat menerima banyak masukan dan saran dari para ahli dan profesional di bidang keolahragaan.
“Tentu kita berharap dari UNNES mampu memberikan masukan dan saran konstruktif demi terbentuknya sistem keolahragaan nasional yang lebih baik,” imbuhnya.
Untuk menciptakan regulasi yang sehat di bidang keolahragaan, UNNES, pemerintah, dan DPR telah berkomitmen untuk menunjukkan keberpihakan yang jelas dengan menjadikan olahraga nasional sebagai elemen penting pembangunan bangsa.
Dalam posisi itulah, Universitas Negeri semarang merasa bangga menjadi bagian dalam proses pengembangan regulasi keolahragaan. Dengan sumber daya yang UNNES miliki, UNNES siap berkontribusi mengawal RUU Keolahragaan nasional menjadi undang-undang yang ideal.