Anda sungguh-sungguh ingin menulis artikel opini (ilmiah populer) di media massa? Ada baiknya segera mendaftarkan diri untuk mengikuti Pelatihan Intensif Menulis Artikel Bersama Harian Kompas, Senin-Kamis 2-5 Juli 2012, di rektorat kampus Sekaran.
Pelatihan yang diselenggarakan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Hubungan Masyarakat (Humas) Universitas Negeri Semarang (Unnes) dengan dukungan penuh Bidang Akademik Unnes itu diperuntukkan bagi para dosen, tenaga akademik, dan mahasiswa.
“Pelatihan akan dipandu secara langsung oleh Tim Pendidikan dan Pelatihan Harian Kompas dengan target seusai pelatihan, peserta benar-benar bisa menulis artikel ilmiah populer,” ungkap Kepala UPT Pusat Humas Sucipto Hadi Purnomo.
Sucipto menjelaskan, hari pertama pelatihan yang berlangsung pukul 08.00 – 15.00 akan berisi paparan teori dan diskusi ikhwal penulisan artikel. Sebagian teori masih akan dilanjutkan pembahasannya pada paruh pertama hari kedua, sedangkan selebihnya hingga hari keempat (Kamis) berisi praktik yang tidak menuntut peserta selalu berada di dalam kelas pelatihan.
“Hanya peserta yang mengikuti secara penuh dan tuntas pelatihan ini, yang dibuktikan dengan penyerahan sebuah artikel di pengujung kegiatan yang berhak mendapatkan sertifikat,” kata Sucipto menirukan penuturan Tony D Prasetyanto, Manajer Diklat Harian Kompas. Pelatihan terbuka untuk mahasiswa maupun dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan Unnes.
Sucipto juga mengemukakan, karena bersifat intensif, pelatihan terbatas untuk 25 peserta. “Memang pada mulanya pelatihan ini hanya kami peruntukkan bagi kawan-kawan dosen, tetapi dengan mempertimbangkan minat di kalangan tenaga kependidikan dan mahasiswa, kami sediakan kursi untuk mereka,” ungkapnya seraya menyebut, peserta tidak dipungut biaya apa pun.
Disebutkan, pendaftar dapat mendaftarkan diri dengan datang langsung ke kantor UPT Humas Unnes lantai II Gedung H (Rektorat) kampus Sekaran pada jam kerja dengan personal kontak 085641516459 (Agestia Putri Nusantari).
“Begitu pendaftar mencapai angka 25, otomatis kami tutup,” tandas Sucipto.
saya tertarik dengan pelatihan ini tetapi mengingat waktunya bersamaan dengan ujian akhir semester sepertinya sangat tidak memungkinkan untuk ikut. saran saja, lebih baik penyelenggaraan pelatihan semacam ini lebih mempertimbangkan waktu. jangan berbarengan dengan agenda besar universitas lainnya (ujian akhir semester)
Saudara Kiki, terima kasih atas saran simpatik Saudara. Sebenarnya kami telah mempersiapkan kegiatan ini dan menghubungi Kompas akhir Januari silam. Namun, semenjak saat itu jadwal yang masih kosong untuk Tim Diklat Kompas hanya pada tanggal 2-5 Juli, sehingga kami bersepakat untuk menyelenggarakannya pada tanggal tersebut. Salam konservasi.
brhubung para mahasiswa sedang ada ujian,
scr tdk langsung kgiatan tsb ditujukan hnya utk para dosen & staf unnes..
Selamat para bapak ibu Dosen semoga lebih greget
Tak apalah pak kita tak bisa ikut karena terbentur dgn jadwal UAS. Tapi nantinya kita berharap ulasan dari tim diklat kompas di posting ya pak sucipto!
Selain itu bila ada materi yang penting bisa di upload saja pak! Biar nantinya para mahasiswa bisa mendownloadnya!
Salam Konservasi
dosen juga ada agenda mengawasi ujian
Kapan pelatihannya diadakan lagi? saya tertarik dengan pelatihan ini
mendukung pendapat dari mas Ayyik,. ^^
Alhamdulillah, bisa belajar menulis artikel, terima kasih Pak Cipto dan TIM Humas, selalu sukses…
saya tertarik dengan kegiatan ini, namun untuk kedepannya dipertimbangkan mengenai waktu penyelenggaraan, karena tidak mungkin dilaksanakan bertepatan dengan ujian akhir semester. selamat mencoba untuk bapak ibu dosen. Tetap semangat!!