Menjadi guru, itulah cita-cita Nefiani sejak dulu. Untuk itu, ia memantapkan diri untuk memilih program studi kependidikan menjelang kelulusan SMA, setahun silam.
Namun bayang-bayang kandasnya cita-cita itu selalu saja menjelang jika mengingat biaya kuliah yang bagi keluarganya menjadi persoalan yang kelewat serius. Maklumlah, hasil yang diperoleh bapaknya dari bekerja sebagai tukang batu hanya cukup untuk menutup kebutuhan sehari-hari, bahkan boleh dibilang selalu kurang.
Untunglah ada Beasiswa Bidik Misi yang dikucurkan lewat Universitas Negeri Semarang (Unnes), tempat Nefiani kini kuliah. Dengan beasiswa itu, selama ini dan hingga semester kedelapan nanti, mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni ini tak perlu risau soal biaya kuliah dan biaya hidup. Beasiswa dari Kementerian Pendidikan itu telah meng-cover semua itu.
Penggalan cerita itulah yang bisa dipetik dari anjangsana Pembantu Rektor Bidang Pengembangan dan Kerja Sama Prof Dr Fathur Rokhman MHum bertepatan dengan Idul Fitri, di rumah orang tua Nefiani, Klaten. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari anjangsana yang dimotori Rektor Prof Dr Sudijono Sastroatmodjo MSi ke berbagai daerah penerima Bidik Misi. Selain Rektor, kunjungan dilakukan oleh para pembantu rektor, ketua lembaga, dan pembantu dekan bidang kemahasiswaan.
“Kunjungan ini, selain untuk memastikan bahwa Bidik Misi tepat ssaran, juga untuk memberikan motivasi kepada para penerima, juga kepada para orang tua atau wali mereka,” kata Rektor, seusai melakukan kunjungan di Jepara, hari Minggu lalu.
Kembali ke Nefiani, selama kuliah, alumnus SMA Negeri 1 Karanganom Klaten itu telah mampu menunjukkan prestasi akademik yang membanggakan. Betapa tidak, semester pertama dia lalui dengan indeks prestasi 3,5 dan semester kedua naik menjadi 3,7.
“Sejak SMA, Nefiani juga mendapat beasiswa PMD. Dia selalau ranking sepuluh besar di sekolah,” kata Sugiyardjo, bapaknya.
saluut…
Semoga cita-cita Nefiani untuk menjadi guru tercapai. Selamat belajar Nefi, semoga kesuksesan akan menjadi milik Nefi. Amin.
Selamat Nefiani… semoga cita-citamu menjadi kenyataan… terus semangat
Congratulation and good luck to Nefi..
Dream well and make it true.
selamat ya nduk…tetep smangat dan q slalu bangga…ayo terus berjuang sebagai org klaten, unnes dan untuk Indonesia…terutama bidang pendidikan….