Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (Unnes) memborong juara dalam Lomba Nembang Macapat Mahasiswa Tingkat Nasional di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret (FIB UNS), Surakarta, Selasa (10/5) malam. Secara keseluruhan, Unnes memborong lima dari total 12 piala yang diperebutkan.
Pada kategori perempuan, mahasiswa Bahasa dan Sastra Jawa Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unnes, Nanik, Noviana Fimbri, dan Anis Wijayanti, berturut-turut menjadi juara I, III, dan harapan II. Sedangkan juara II dan harapan I diraih oleh mahasiswa UNS, dan harapan III oleh mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Untuk kategori pria, mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa FBS Unnes Noor Kholis dan Roni Bagus Priyono, berturut-turut meraih juara II dan harapan III. Juara I kategori ini diraih oleh mahasiswa UNS, juara III dan harapan I oleh mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa), dan harapan II oleh Universitas Negeri Malang (UNM).
Dalam mengikuti lomba, mahasiswa dilatih dan didampingi oleh pendamping UKM Panembrama Indrawan Nur Cahyono SSn, juga dosen Bahasa dan Sastra Jawa Didik Supriadi MPd. Persiapan telah dilakukan satu bulan sebelum keberangkatan menuju kampus yang berlokasi di Jalan Ir Sutami, Kentingan, Surakarta, itu.
Salah seorang juri yang juga dosen ISI Surakarta, Sudarsono, mengatakan aspek penilaian dalam lomba untuk memeringati Lustrum ke-VIII UNS itu meliputi suara, penghayatan, pelafalan, dan penampilan. Ia mengatakan kualitas para peserta lomba yang berjumlah 73 mahasiswa dari perguruan tinggi di Jawa itu merata dari sisi kemampuan.
Delegasi Unnes berjumlah 15 mahasiswa, yang terdiri atas 11 perempuan dan empat laki-laki. Tidak hanya berasal dari Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa, beberapa di antara mereka adalah mahasiswa prodi lain, seperti Pendidikan Fisika, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Seni Tari, dan Pendidikan Seni Musik.
Dihubungi terpisah, Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman MHum mengapresiasi capaian civitas akademika di kampusnya. Prestasi tingkat nasional ini, menurut dia, menjadi pemicu mahasiswa lain supaya lebih berprestasi. “Raihan juara pada lomba macapat di UNS ini sekaligus meneguhkan Unnes konsisten dalam hal konservasi budaya,” ujarnya
luar biasa… unnes makin jaya