Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi (FE) menerima penilaian sebagai program studi (prodi) dengan kinerja terbaik selama tahun 2016. Penilaian tersebut dilakukan oleh Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Negeri Semarang (UNNES) dalam Audit Mutu Internal (AMI) 2016.
Penilaian dilakukan BPM dengan mempertimbangkan kinerja di empat bidang, yaitu akademik (bobot: 40 persen), administrasi umum (15 persen), kemahasiswaan (30 persen), dan kerja sama (15 persen). Audit dilaksanakan pada 5-22 Desember 2016, terdiri dari Bimtek, Pelatihan Auditor, Desk Evaluasi, Audit lapangan dan Penyusunan Laporan.
Dalam penilaian tersebut, Ekonomi Pembangunan mendapatkan skor 111. Setelah Ekonomi Pembangunan, prodi dengan kinerja terbaik adalah Fisika dan Biologi. Selengkapnya dapat dilihat dalam grafik di bawah ini:
Di tingkat S2, prodi yang mendapat penilaian dengan kinerja terbaik adalah prodi pendidikan IPA. Adapun di tingkat S3, prodi yang mendapat penilaian berkinerja terbaik adalah Pendidikan Matematika.
Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman MHum memberikan apresiasi kepada jajaran dosen dan karyawan yang telah bekerja keras selama 2016. Penilaian kinerja dilakukan sebagai sarana evaluasi agar masing-masing pengelola program studi dapat meningkatkan kinerjanya. Hal ini diperlukan untuk menunjang pencapaian visi dan misi universitas.
Sebagaimana diketahui, sejak 2016 Rektor membuat terobosan dengan menetapkan kebijakan anggaran berbasis program studi. Dengan terobosan ini, setiap kebutuhan prodi untuk pengembangan diri diharapkan terpenuhi dengan baik.
“Mutu perguruan tinggi ditopang oleh mutu program studi. Oleh karena itu, pengelola program studi akan kami dorong dan fasilitasi terus berprestasi,” kata Fathur Rokhman.