Dengan atas Rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa, Fakultas Teknik UNNES meraih Dual Champion sebagai Juara 1 dan Juara 3 pada gelaran lomba esai tersebut. Para Champion tersebut adalah Nurjaya mahasiswa Teknik Kimia sebagai juara 1 Lomba Esai, dan Arif Waryanto mahasiswa Pendidikan Teknik Elektro sebagai juara 3 Lomba Esai. Ini merupakan gebrakan luar biasa dari mahasiswa Fakultas Teknik UNNES yang mulai menampakkan kreatifitasnya dan keandalannya dalam berbagai bidang terutama dalam usaha peranan mahasiswa dalam penanganan pandemi Covid-19.
Gebyar Kreasi merupakan lomba rutin yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Lomba yang dilaksanakan secara daring tersebut menyediakan 3 lomba utama yaitu Lomba Esai, Lomba Cerpen, dan Lomba Poster. Acara yang yang dilaksanakan pada tanggal 11-17 Mei 2020 termasuk dalam lomba nasional yang diikuti oleh lebih dari 25 Perguruan Tinggi Indonesia. Gebyar Kreasi kali ini dilaksanakan dengan tema “Peran Aktif Mahasiswa Sebagai Agent of Change dalam Menangani Pandemi Covid-19” untuk mendobrak kreatifitas pemuda terutama dari golongan pelajar untuk terus berkreasi walaupun Indonesia dalam keadaan diterpa Pandemi Covid-19.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Dr Wirawan Sumbodo MT mengapresiasi kepada Nurjaya dan Arif karena telah membawa nama Fakultas Teknik UNNES untuk menjadi mendunia, sesuai dengan keinginan Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES) agar menjadi kampus yang mendunia untuk Indonesia. Dr Wirawan Sumbodo MT berharap mahasiswa Fakultas Teknik terpacu untuk menunjukkan kreatifitas yang dimiliki masing-masing mahasiswa dalam hal individu maupun kelompok.
Jangan lupa mention kami di tweeter , follow instagram kami, sukai fanspage facebook kami, dapatkan berita-berita update setiap hari yang berhubungan dengan kuliahmu. stay creative!
#unnes #ftunnes #yesthebest #teknikelektrounnes #teknikkimiaunnes