UNNES Online Competiton Festival 2020 merupakan lomba yang diadakan oleh Universitas Negeri Semarang dengan pelaksanaan kegiatan disaat kondisi Pandemi COVID-19. Kompetisi ini mengambil tema “Kreativitas Mahasiswa Indonesia Di Tengah COVID-19” Jenis kompetisi yang dilombakan yaitu Essay Online Competition, Short Film Competition, dan Song Collaboration for Nation. Jumlah karya yang diusulkan dari kompetisi ini sebanyak 346 karya dengan berasal dari 65 perguruan tinggi di Indonesia.
Dalam lomba tersebut Afif Aliyfia Alfian yang merupakan mahasiswa Pendidikan Teknik Elektro UNNES berhasil mendapatkan Juara 1 pada kategori Essay Online Competition. Detail pengumuman dari lomba tersebut adalah sebagai berikut
Essay Online Competition
- JUARA 1 : AFIF ALIYFIA ALFIAN (UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
- JUARA 2 : ALFAREZA FIRDAUS (UNIVERSITAS JEMBER)
- JUARA 3 : FARIDA AISYAH (UNIVERSITAS SEBELAS MARET)
- JUARA HARAPAN 1 : AHMAD HABIB AL FIKRY (UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
- JUARA HARAPAN 2 : NYATA NABELA FADHALIA (UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
Short Film Competition
- JUARA 1 : ANISA FITRI (UNIVERSITAS NEGERI PADANG)
- JUARA 2 : OLGA MUHAMMAD (INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA)
- JUARA 3 : FARAH AIDA (UNIVERSITAS GADJAH MADA)
- JUARA HARAPAN 1 : ANINDYA AINUR RIZA (UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
- JUARA HARAPAN 2 : FAJIANNUR (UNIVERSITAS NGUDI WALUYO)
Song Collaboration for Nation
- JUARA 1 : M. BINTANG ALFARIDZIE (UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
- JUARA 2 : ALERION BAND (UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA)
- JUARA 3 : M. MOELYONO (UNIVERSITAS KRISTEN PETRA)
- JUARA HARAPAN 1 : INDRA SURYA (UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO)
- JUARA HARAPAN 2 : RENGGA SATRIA (UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA)
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan mengharapkan prestasi ini dapat menginspirasi mahasiswa lainnya untuk berprestasi dimanapun dan dalam kondisi apapun.
Jangan lupa mention kami di tweeter , follow instagram kami, sukai fanspage facebook kami, dapatkan berita-berita update setiap hari yang berhubungan dengan kuliahmu. stay creative!