[slideshow_deploy id=’2045′]
Dua mahasiswa Fakultas Teknik dan satu mahasiswa dari Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang mengikuti Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Research of Applied Chemistry Competition (Reaction) 2016 yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Kimia Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (HIMKA-ITS). Mahasiswa tersebut adalah Lu’luatul Khoiriyah (5213414060) dari Jurusan Teknik Kimia, Muhamad Kharis (5301413010) dari Jurusan Teknik Elektro dan Dani Puspitasari (7211414141) dari Jurusan Akuntansi. Kegiatan tersebut diselenggarakan selama 3 hari pada tanggal pada tanggal 9-11 September 2016, yang bertempat di Jurusan Kimia FMIPA di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Serangkaian kegiatan yang dilaksanakan yaitu presentasi karya tulis dan prototype, pameran 10 besar poster ilmiah dengan prototype serta pengumuman juara pada Gala Dinner di acara Closing Chemistry Week 8. Presentasi karya tulis sendiri berlangsung selama 10 menit yang dilanjutkan dengan pertanyaan dari dewan juri. Saat tiba giliran tim UNNES presentasi mereka terlihat siap dan yakin. Karya dengan judul AUTOMATIC AQUACULTURE HYDROPONIC (AQUAPONIC) WITH SONIC BLOOM INTEGRATION BERBASIS MIKROKONTROLER: INOVASI TEKNOLOGI PERTANIAN INDONESIA MODERN mampu mereka sajikan dengan presentasi yang lugas dan meyakinkan para dewan juri. Pertanyaan dewan juri mampu dijawab dengan cepat dan tepat, “Bagaimana cara mengatur nutrisi yang masuk pada tanaman dengan konsep automatic aquaponic ini?”. “Kami sudah memasukkan data nutrisi yang dibutuhkan tiap tanaman ke dalam mikrokontroller ini hingga skala ppm sehingga secara otomatis alat akan menyalurkan nutrisi secara tepat ke jenis tanaman yang telah diprogramkan”, ucap salah satu anggota tim. Pertanyaan dewan juri dari segi teknologi hingga aspek sosial mampu mereka jawab dengan baik.
Pengumuman pemenang menjadi saat paling menegangkan bagi tim UNNES. Berada di tengah-tengah kepungan tim dari universitas besar sempat membuat mereka tidak percaya diri namun mereka memutuskan untuk all out dan berusaha yang terbaik. Saat tim Universitas Negeri Semarang diumumkan sebagai juara 2 pada lomba ini raut muka gembira dan bahagia terlihat begitu jelas di tim UNNES. Lulu’atul selaku anggota tim dari Teknik Kimia memberikan kesan, “Lomba ini paling menegangkan, bahagia, seru, dan asyik karena banyak teman yang gokil. Alhamdullilah kami mampu menjadi juara 2. Terima kasih kami ucapkan kepada UNNES dan Fakultas Teknik yang selalu mendukung kegiatan pengembangan kemahasiswaan. Khusus kami ucapkan terima kasih kepada pembimbing kami Bapak Bayu Triwibowo yang mau kami repotkan setiap waktu dan terutama Ketua Jurusan Teknik Kimia Ibu Wara Dyah Pita yang menyempatkan waktunya untuk ikut melatih presentasi kami. Pesan beliau selalu kami ingat bahwa kami harus yakin karena kami mewakili universitas besar (UNNES) dan harus yakin akan kualitas karya kami”.
Wakil Dekan bidang kemahasiswaa FT Dr.Wirawan Sumbodo, MT berharap bahwa kolaborasi mahasiswa antar Fakultas perlu terus dikembangkan di UNNES, karena perkembangan IPTEKS yang cepat memerlukan mahasiswa dari berbagai multidisiplin keahlian. Dekan Fakultas Teknik Unnes Dr.Nur Qudus M.T menyampaikan selamat kepada tim kolaborasi mahasiswa Teknik Kimia, Teknik Elektro, dan Akuntansi yang telah membawa nama harum UNNES di forum ilmiah Nasional. Semoga mahasiswa lainnya terinspirasi untuk lebih berprestasi di tingkat nasional maupun international.
Hasil Lengkap Lomba Karya Tulis REACTION 2016
Juara 1 : Universitas Indonesia
Juara 2 : Universitas Negeri Semarang
Juara 3 : Institut Pertanian Bogor
Best Presenter : Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Best Poster : Universitas Jember