Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Semarang (UNNES) terus mengembangkan jaringan kerja sama. Kerja sama dilakukan untuk meningkatkan kualitas tri dharma perguruan tinggi dan mengukuhkan reputasi internasional.
Salah satu kerja sama yang baru saja dijalin adalah kerja sama dengan IDMI Johann Wolfgang von Goethe-Universität, Jerman.
Kedua institusi pendidikan itu sepakat menjalankan riset bersama, publikasi, menggelar perkuliahan tamu, dan kegiatan lain baik akademik maupun nonakademik.
Salah satu realisasi kerja sama kedua pihak adalah menjalankan proyek Math City Map yang telah berjalan sebelumnya. Namun selain itu, ada sejumlah bentuk kerja sama lain.
Misalnya, kesempatan mengikuti Intensive Program Erasmus untuk mahasiswa UNNES dan menyiapkan program pertkaran dosen dan mahasiswa dengan sponsor DAAD.
Salah satu implementasi kerja sama ini juga terlaksana dengan pemberian perkuliahan di Goethe-Universität oleh Dr.rer.nat. Adi Nur Cahyono dengan topik ‘Digital technology in Mathematics Education’.
Selain di Frankfurt, dosen Pendidikan Matematika FMIPA yang masih berusia 36 tahun ini juga memberi kuliah di Julius-Maximilian-Universität Würzburg dalam Lecture Series dengan topik ‘Mathematical Modelling’.
Rencana kerja sama antara FMIPA UNNES dengan Institut Matematika Julius-Maximilian-Universität Würzburg juga telah dirancang, di antaranya kesepakatan untuk menjalankan join riset dan publikasi dalam empat topik kajian, tawaran postdoktoral, pengiriman mahasiswa dan dosen UNNES dalam program Autumn School 2018 dengan dukungan VW Stiftung, pengiriman dosen Uni-Würzburg ke UNNES untuk kegiatana kademik.
“Persetujuan ini memungkinkan untuk ditingkatkan menjadi perjanjian kesepahaman kerja sama antara dua universitas,” kata Adi yang juga merupakan anggota Tim Percepatan Internasionalisasi UNNES.