FH.UNNES.AC.ID – Semarang – Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) menjadi salah satu ajang bergengsi bagi mahasiswa yang diselenggarakan oleh Belmawa DIKTI Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi setiap tahunnya. Kegiatan PKM mendorong kreatifitas dan inovasi mahasiswa dalam menjawab berbagai tantangan saat ini di masyarakat. Guna meningkatkan kualitas Proposal PKM, Fakultas Hukum UNNES menyelenggarakan Workshop Penyusunan Proposal PKM pada Rabu (8/9) secara daring. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Dekan FH, Dr. Rodiyah SPd SH MSi tersebut diikuti oleh hampir 800 mahasiswa dari berbagai angkatan.
Dr Rodiyah SPd SH MSi dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Program PKM merupakan program yang harus diikuti oleh mahasiswa untuk menguji kreativitas dan inovasi mereka. “Mahasiswa bukan hanya kuliah saja, tapi juga aktif di berbagai kegiatan, salah satunya PKM untuk membentuk karakter dan tentunya sikap kritis dan inovatif dalam menghadapi berbagai persoalan di masyarakat”, ujarnya. Lebih lanjut, Dr Rodiyah berpesan bahwa kualitas proposal PKM, terutama FH UNNES harus bisa lebih baik lagi. “Melalui kegiatan ini, kualitas PKM saudara mahasiswa harus bisa lebih baik, dan tentunya didampingi oleh dosen-dosen yang kompeten di bidangnya”, ungkap beliau lebih lanjut.
Sementara itu, di kesempatan yang sama, Tri Sulistiyono SH MH, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FH menyemangati dan memotivasi mahasiswa agar bisa memperoleh hasil terbaik dalam ajang PKM. “Untuk mahasiswa, tetap semangat dan terus berproses, karena program PKM membutuhkan semangat, daya tahan, dan kreatifitas yang tinggi, dan saya yakin Saudara mahasiswa bisa melakukan ini semua”, pesan Tri Sulistiyono SH MH. Ketua Pelaksana Kegiatan sekaligus Ketua Tim Pengembang Prestasi Mahasiswa FH UNNES, Ridwan Arifin SH LLM dalam laporannya mengungkapkan bahwa pada tahun 2021, FH UNNES berhasil memperoleh hibah pendanaan PKM sebanyak 3 proposal, terdiri dari 2 PKM Riset Sosial Humaniora dan 1 PKM Artikel Ilmiah.
Lebih lanjut, Ridwan mengungkapkan bahwa setelah kegiatan workshop tersebut nantinya aka nada pendampingan secara berkala. “Setelah hari ini, nanti akan ada coaching clinic PKM terjadwal yang akan dibantu oleh UKM Lex Scientia dalam pendampingan proposal hingga akhir”, ujar Ridwan.
Editor : Ridwan Arifin