FH.UNNES.AC.ID – Semarang, Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan Tasyakuran Wisuda Program Megister dan Sarjana ke 107 tahun 2021 secara daring melalui aplikasi zoom, Rabu (1/9)
Dalam sambutannya, Dekan FH UNNES Dr Rodiyah SPd SH MSi menyampaikan seorang sarjana hukum adalah pejuang pelayan keadilan yang mensejahterankan dengan memiliki logos, pathos, dan etos terbaik mewujudkan FH UNNES berwawasan konservasi bereputasi internasional.
“Sarjana hukum yang diraih tentunya harus sebagai pejuang pelayan keadilan yang mensejahterahkan dengan cara ilmu pengetahuan dimiliki hendaknya dapat didedikasikan bagi bangsa dan negara”, tutur Dr Rodiyah
Disaat tantangan pandemi Covid 19 dan tantangan ASEAN Community membuka peluang adanya mobility dan connectivitas SDM ASEAN, almuni FH harus mampu berperan di lini terdepan melalui SDM yang berkualitas.
Dr Rodiyah menambahkan alumni juga harus miliki logos, pathos dan etos yang terbaik. Bekerjalah dengan kerja cerdas, kerja keras, kerja semanga, kerja tuntas, kerja ikhlas dalam supertim yang kuat dan handarbeni pada almamater FH UNNES.
Wakil Bidang Bidang Akademik Prof Dr Martitah Mhum melaporkan wisuda ke 107 FH UNNES meluluskan sebanyak 38 orang terdiri atas 34 orang sarjana dan 4 orang magister.