Raker FH UNNES, Rektor Mendukung Kebijakan SDM Unggul dan Kampus Merdeka

Universitas Negeri Semarang > Universitas Negeri Semarang > News > Raker FH UNNES, Rektor Mendukung Kebijakan SDM Unggul dan Kampus Merdeka

FH.UNNES.AC.ID – Solo, Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang menggelar rapat kerja di Best Western Premier Solo Baru, Kamis s.d Jumat, 13 – 14 Februari 2020. Raker diikuti unsur pimpinan fakultas, ketua bagian, ka. prodi magister ilmu hukum, kepala laboratorium, dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan FH UNNES.

Dalam sambutanya, Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman  mendukung kebijakan pemerintah terkait SDM unggul dan kampus merdeka. ” UNNES mendukung kebijakan Bapak Presiden Republik Indonesia dan Bapak Menteri Mendikbud terkait SDM Unggul dan kampus merdeka. Pada tahun 2020, UNNES akan melakukan percepatan SDM UNNES melalui 5 program prioritas 2020-2023″, ujarnya.

5 Program prioritas UNNES 2020-2023 yang dimaksud diantarnaya SDM Unggul (Cerdas Berkarakter), LPTK Unggul WCU, Akreditasi dan Sertifikasi Internasional, Inovasi Publikasi dan Investasi dan Tata Kelola Sehat – Cerdas Melayani.

Dalam mendukung kampus merdeka, UNNES melakukan beberapa mempersiapkan untuk menjadi perguruan tinggi berbadan hukum melalui kunjungan studi kerja salah satunya ke UNDIP dan mempesiapkan kurikulum dalam menerapkan hak belajar tiga semester di luar program studi.

Tradisi Prestasi dan Reputasi Internasional

Dalam kesempatan ini, Rektor Prof Dr Fathur Rokhman juga mengingatkan pentingnya tradisi prestasi dan reputasi internasional. UNNES memiliki prestasi dan reputasi internasional melalui QA Start Rating System dan seritikat internasional AUN-QA pada tahun 2019. Peringkat 14 Nasioanl Webometric Rangking Web of Universities tahun 2020. Peringkat UNNES di 4ICU University Rangking UNNES berada 10 Nasional, 22 Asia Tenggara, 220 Asia dan 606 di Dunia pada tahun 2020.

Dalam akhir sambutanya Rektor untuk mengajak civitas akademik FH UNNES untuk memberikan peran kepada UNNES. “Kesadaran akan perubahan dan kemampuan untuk memberi peran akan membawa reputasi menjulang. Reputasi UNNES membutuhkan peran kita semua.,” ujar Rektor dalam akhir sambutannya.

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy