FH.UNNES.AC.ID – Semarang, Grand Final Duta Fakultas Hukum 2018 telah berlangsung dengan sangat meriah, terlihat sejak Acara yang dilaksanakan di Aula K3 Fakultas Hukum mulai pukul 08.30 WIB sampai dengan 14.30 WIB ini tidak pernah sepi oleh penonton. Ajang yang berlangsung 2 tahun sekali ini sangat menuai antusias dari mahasiswa terbukti dengan adanya mahasiswa yang mendaftar sejumlah 34 orang.
Pemilihan Duta Fakultas Hukum di mulai dengan mahasiswa mendaftarkan diri yaitu mahasiswa minimal semester dua dan maksimal semester 4 , kemudian mahasiswa diseleksi secara administratif selanjutnya peserta menjalani seleksi wawancara dan bakat yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG FH) lantai 3. Pada seleksi wawancara, seleksi ini di laksanakan pada tanggal 5 April 2018 mulai pukul 13.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB, para peserta dengan sabar menunggu dan berharap lolos ke babak grand final.
Adapun yang menjadi juri pada tahap seleksi wawancara dan bakat adalah ; Bapak Diandra Preludio Ramada, S.H.,M.H, Ibu Ayup Suran Ningsih, S.H.,M.H., LLM. , Bapak Benny Sumardiana, S.H.,M.H, Ibu Bayangsari W, S.H.,M.H, dan juga Para Duta Fakultas Hukum tahun 2016.
Setelah peserta mengikuti tes administratif, wawancara dan bakat, terpilihlah 6 pasang Finalis Duta Kampus Fakultas Hukum Tahun 2018 , berikut adalah daftar nama 6 pasang finalis yang masuk grand final ;
- Verania Hedi Permata
- Faizal Aditya Bagaskara
- Ando Tri Kurniawan
- Awalia Lailatul Hasanah
- Boy Damanik
- Diana Marllisye Heryanto
- Aditya Bagus Pradana
- Farashinta Ayunia Safira
- Agita Chici Rosdiana
- Luhur Efendi
- Muhammad Iqbal Tawakkal
- Joshepin Gladys Maylano
Finalis yang terpilih merupakan yang terbaik dari ke 34 pendaftar yang telah di seleksi oleh juri. Dalam acara pemilihan Duta Fakultas Hukum 2018 ini, para panitia telah mempersiapkan semeriah mungkin, acara Grand finalpun berlangsung sangat meriah dengan di dukung oleh banyak sponsor yang ada,
Dalam acara Grand Final, Finalis melakukan Catwalk 2 kali , pada catwalk pertama, finalis memakai baju muslim dan terlihat modis serta menawan. Dalam catwalk ke dua, Finalis putri memakai kebaya yang terlihat indah dan Finalis Putra memakai basofi.
Para Finalis terlihat Tampan dan cantik dalam grandfinal Duta Kampus FH 2018. Setelah Catwalk, para finalis melakukan tanya jawab yang di pandu oleh MC , pertanyaan di berikan oleh ketiga juri dalam Grand Final.
Setelah semua finalis telah selesai melakukan sesi Tanya Jawab, selanjutnya Para Finalis melakukan sesi Unjuk bakat, bakat dari para finalispun beragam .Bakat dari seluruh finalis pun telah selesai di pertunjukan, saatnya pengumuman.