Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengadakan kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES) Prof Dr Fathur Rokhman MHum bersama semua Wakil Rektor, Direktur Pasca Sarjana, Dekan di lingkungan UNNES, Ketua Lembaga, Ketua Jurusan, Tim Pembangunan Zona Integritas FT, Dosen, Tendik dan Mahasiswa. Acara diadakan secara daring dan luring terbatas dengan protokol kesehatan ketat.
Acara dimulai dengan sambutan dari Dekan Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (UNNES) Dr Nur Qudus MT IPM. Pada kesempatan ini Dr Nur Qudus menyampaikan bahwa Zona Integritas merupakan penghargaan dan predikat kepada instansi pemerintah yang segenap jajarannya memiliki komitmen untuk dapat mewnujudkan wilayah bebas korupsi, wilayah birokasi bersih dan melayani, melalui reformasi birokrasi khususnya dalam pencegahan korupsi dan peningkatan pelayanan publik.
Kegiatan dilanjutkan dengan penayangan video profil Zona Integritas Fakultas Teknik UNNES yang menampilkan tentang Profil Fakultas Teknik dan dalam upaya mendukung pelaksanaan zona integritas.
Fakultas Teknik berfokus kepada enam area perubahan yaitu pelaksanaan manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum dalam sambutanya menyampaikan kebanggaan kepada Fakultas teknik sebagai inisiator sekaligus contoh untuk komitmen Universitas Negeri Semarang menjadi kampus dengan sumber daya manusia (SDM), kelembagaan yang sehat.
Lebih lanjut, Prof Fathur menyampaikan zona integritas ini adalah komitmen Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang dalam mewujudkan layanan terbaik terhadap civitas akademika dan masyarakat umum, pungkasnya.