Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Semarang (UNNES) meresmikan Galeri Busana Sekar Ayu. Galeri yang bertempat di Gedung Kewirausahaan (KWU) UNNES lantai 1 ini, diresmikan oleh Dekan FT UNNES Dr Nur Qudus MT dan dihadiri oleh Tim Pengembang Bisnis UNNES serta jajaran pimpinan dan dosen FT, Jumat(27/04).
Program studi (Prodi) Pendidikan Tata Busana Jurusan PKK selaku penggagas galeri menuturkan, tujuan Program Pengembangan Unit Produksi Busana “Sekar Ayu” untuk mengembangkan budaya ekonomi berbasis pengetahuan (knowledge based economy), dalam wujud kreativitas dengan memanfaatkan pengetahuan, keterampilan, maupun hasil riset mahasiswa dan dosen Prodi Pendidikan Tata Busana UNNES.
Galeri ini merupakan wujud nyata program PPUPIK (Pengembangan Produk Intelektual Kampus) Kementrian Riset dan Pendidikan Tinggi, oleh tim yang beranggotakan Dr Sri Endah Wahyuningsih MPd, Saptariana SPd MPd, Siti Nurrohmah SPd MSn dan Roudlotus Sholikhah SPd MPd.
Galeri Busana Sekar Ayu merupakan showroom dari unit produksi tata busana yang menyediakan produk-produk karya mahasiswa dan riset dosen dalam bentuk busana wanita, busana pria, batik hingga handicraft atau kerajinan tangan seperti tas dan dompet decoupage, aksesori busana, sandal rajut, jilbab lukis dan sebagainya. Selain itu, juga melayani jasa jahit seragam, jasa jahit individu dan jasa pelatihan atau workshop busana.
Untuk pemasaran produk Unit Produksi Busana Sekar Ayu dapat menghubungi 082136564638 (Ema) atau datang langsung ke Laboratorium Busana gedung E8 FT UNNES, showroom Gedung KWU UNNES lantai 1 (samping puslakes). Kunjungi sosial medianya di sekarayuunnes.com (website), Sekar Ayu Unnes (Facebook), SekarAyu_Unnes (Instagram) dan [email protected] (email).
(Abd. Aziz & Nida M R – Student Staff)