Opening Ceremony Dies Natalis ke 52 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)Universitas Negeri Semarang (UNNES) diselenggarakan di halaman Dekanat FMIPA, Jumat (17/2).
Acara ini dibuka dengan penyemprotan bendera oleh Dekan FMIPA Prof Dr Zaenuri SE MsiAkt.Terdapat keunikan dalam bendera ini. Bendera unik ini berwarna kuning dan mengandung tulisan rahasia.
Warna kuning pada bendera ini bermakna keluhuran. Hal ini sejalan dengan identitas UNNES yang selalu mempertahankan tradisi luhur memperingati Dies Natalis. Tulisan rahasia (tidak terlihat) dibuat dari Borak yang memiliki rumus kimia Na2B4O7 atau sering disebut Natrium Tetraborat. Serbuk borak adalah campuran garam mineral konsentrasi tinggi yang biasanya digunakan sebagai campuran bahan pembersih dan pengawet kayu dalam bidang industri.
Larutan ekstrak kunyit digunakan sebagai larutan penyemprot pada bendera. Kunyit atau curcuma merupakan bahan alam yang mempunyai banyak khasiat antara lain mencegah kanker, antioksidan, dan anti inflamasi.
Saat larutan kunyit disemprotkan pada tulisan yang mengandung borak, muncul warna merah yang disebabkan oleh Rosocyanin sebagai hasil reaksi antara borak dan curcuma. Tulisan merah yang muncul bertuliskan ‘Dies Natalis FMIPA ke 52.
Bendera yang berasal dari bahan borak dan kunyit mencerminkan identitas FMIPA yang selalu berkaitan dengan bahan-bahan alami yang direaksikan dan dikreasikan.
Selain penyemprotan bendera, terdapat pula penerbangan balon dan pemotongan pita oleh Dekan FMIPAProf Dr Zaenuri SE MsiAkt, didampingi para Wakil Dekan FMIPA dan Ketua Panitia Ir Nur Rahayu Utami Msi untuk memulai jalan sehat.
Dalam serangkaian Dies Natalis ke 52 FMIPA, diadakan jalan sehat dan doorprizesebagai pembuka. Kegiatan lainnya antara lain orasi profesor, inagurasi doktor, workshop, seminar, lomba tenis meja, lomba catur, lomba senam, dan lomba karaoke untuk memeriahkan Dies Natalis ini, tutur Utami.
Kontributor : Nur Adha Coiriyah (Student Staff Reporter)