Untuk kali kesekian, mahasiswa Program Studi Teknik Jasa dan Produksi Unnes kembali mengadakan Gelar Karya. Kamis (16/6), di auditorium kampus Sekaran, sebanyak 98 karya busana rancangan mahasiswa semester VI dan VIII dipamerkan di depan ratusan pengunjung.
Hasilnya, busana rancangan mahasiswa yang diperagakan oleh model model cantik itu mampu menarik perhatian pengunjung.
“Acaranya keren banget, rancangan bajunya kreatif dan asli Indonesia,” kata Dika, pengunjung Gelar Karya.
Dari 98 mahasiswa yang menggelar karya masing-masing, Angga Ardista Putra menjadi satu-satunya perancang busana laki-laki dan berhasil menyabet predikat perancang busana terbaik. Dua perancang busana terbaik lainnya, Arfina Yosie Puspaningrum (terbaik II) dan Lestari Rohmatun Khoirunnisa (terbaik III).
Gelar karya kali ini mengambil tema ” The Beauty Tasty of Indonesian Culture Heritage” . Ragam kain dan busana khas daerah berbagai provinsi di Indonesia menjadi sumber inspirasi mahasiswa dalam merancang busana. Misalnya kain songket palembang, batik cirebon, batik jogja, bahkan batik papua.
Selain busana, berbagai jenis makanan hasil kreasi mahasiswa, sebut saja nasi sagu putih, aneka manisan yang terbuat dari kulit manggis dan mangga, jeli, jamu, dan aneka olahan dari jantung pisang juga dipamerkan. Hasil karya mahasiswa Tata Boga itu berhasil menarik minat pengunjung.
Rektor Unnes Prof Sudijono Sastroatmodjo mengaku bangga dan mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswa Fakultas Teknik trsebut.
” Saya bangga, mahasiswa Unnes mampu membuat karya yang sangat luar biasa indah melalu rancangan busana. Selain itu, olahan makanan hasil kreasi mahasiswa boga rasanya lezat,” katanya ketika memberikan sambutan sekaligus membuka acara.
selamat yh bwat ANGGA AGISTA PUTRA.
CONGRATZ mz angga….HIDUP TJP!!! 😀
selamat y….n terus berkarya untuk semua anak TJP
waww keren bangett