Sebanyak 260 orang pegawai pramubakti Universitas Negeri Semarangt (Unnes) menandatangani kontrak kerja, setelah memperpanjang surat perjanjian kerja sampai 31 Desember 2015.
“Ratusan pegawai tersebut mulai bekerja kembali dan wajib mentaati segala aturan yang ada di Unnes,” kata Kepala Biro Administrasi Umum dan Kepegawaian Unnes Drs Anwar Haryono MPd, ketika memberi sambutan pada acara penandatanganan kontrak kerja, Senin (5/1) di Rektorat Kampus Sekaran.
Menurut dia, evaluasi terhadap kinerja pegawai kontrak tersebut telah dilakukan dan setiap tahun wajib menandatangani surat perjanjian kerja (SPK) baru, “hal itu, menjadi salah satu upaya Unnes meningkatkan peran pegawai pramubakti dalam melayani masyarakat, “ katanya sembari berujar akan selalu mendorong tenaga pramubakti untuk meningkatkan kinerja.
Sementara itu, Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum Dr Wahyono MM menyampaikan, tenaga pramubakti di Unnes ini secara bertahap akan menjadi pegawai Badan Layanan Umum (BLU), “semua hak dan kwajiban pegawai BLU sama dengan Pegawai Negeri Sipil (PNS), “ungkapnya.
Dr Wahyono juga menghimbau, agar dalam melaksanakan tugas, tenaga pramubakti harus bisa bekerjasama dengan tim dan saling melakukan koordinasi dengan baik, “jika ada masalah berdiskusilah dengan teman sejawat kemudian kepada atasan langsung. Unnes berusaha melayani dengan sebaik mungkin,”katanya.
Secara keseluruhan, jumlah tenaga pramubakti sampai dengan akhir Desember 2014 sebanyak 383 orang, namun yang diundang untuk memperbaharui kontrak 360 orang. Sisanya 30 orang kontraknya berakhir pada Desember 2015, 8 mengundurkan diri, 9 diterima CPNS, 72 diangkat menjadi tenaga BLU, dan 4 orang tidak diperpanjang karena tidak mendapat rekomendasi dari atasannya.
apapun statusnya kepegawaian, semoga tetap semangattt , dan tingkatkan profesionalitas dan produktivitas kerja, demi pelayanan kepada masyarakat khususnya civitas akademika,..selamat buat kawan-kawan tenaga pramu bhakti unnes tercinta