Lab Komputer UNNES Menjadi Tempat Pelaksanaan Tes Computer Assisted Test (CAT) PPPK untuk Pemkot Semarang dan Pemkab Demak
Sebanyak 1296 peserta terdaftar dalam tes Computer Assisted Test (CAT) PPPK yang diselenggarakan di Lab Komputer Universitas Negeri Semarang (UNNES) selama dua hari, Senin (20/3) hingga Selasa (21/3). Tes ini diikuti oleh 681 calon pegawai PPPK Pemkot Semarang dan 615 calon pegawai Pemkab Demak.
Tes CAT ini dilakukan dengan bantuan komputer dan dirancang untuk mengukur kemampuan peserta dalam berbagai bidang, seperti kemampuan verbal, numerikal, serta penalaran dan pemecahan masalah. Dalam pelaksanaan tes ini, UNNES menyediakan 884 PC, yang terdiri dari PC inti dan PC cadangan. Total PC yang digunakan di setiap sesi pelaksanaan sejumlah 400 PC.
Kerja sama antara UNNES dan lembaga terkait dalam penggunaan teknologi CAT ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan penilaian di lembaga terkait serta mempersiapkan tenaga kerja untuk dapat bersaing dalam dunia kerja yang semakin kompetitif. Diharapkan, melalui penggunaan teknologi CAT, akan memberikan keuntungan bagi semua pihak dan membantu menciptakan tenaga kerja yang berkualitas.