Wisudawan Tercepat Periode III Jurusan IKM, Anisa: Sebaik-baiknya Skripsi adalah Skripsi yang Selesai

Universitas Negeri Semarang > Faculty of Medicine > Berita > Wisudawan Tercepat Periode III Jurusan IKM, Anisa: Sebaik-baiknya Skripsi adalah Skripsi yang Selesai

Semarang (11/9) Jurusan IKM bekerja sama dengan IKA-IKM dan HIMA Jurusan IKM mengadakan Tasyakuran Wisudawan Prodi Kesehatan Masyarakat Tahun 2020. Berbeda dengan periode sebelumnya, tasyakuran kali ini ini dilaksanakan secara daring via Zoom Cloud Meeting Apps mengingat penyebaran COVID-19 masih tinggi.

Acara tasyakuran ini dihadiri oleh dosen dan tendik Jurusan IKM. Ketua IKA-IKM, Muhammad Azinar, S.K.M., M.Kes., menyampaikan bahwa tasyakuran merupakan tradisi yang harus dijaga, saat pertama masuk ke UNNES, mahasiswa baru disambut dengan baik seperti serangkain PPAK, maka setelah lulus juga harus dilepas secara baik-baik.

Sebanyak 25 wisudawan yang terdiri dari periode II dan III mengikuti acara tasyakuran dengan khidmat. Untuk periode II lulusan dari peminatan Epidemiologi dan Biostatistik sebanyak 3 wisudawan, Promkes sebanyak 1 wisudawan, AKK sebanyak 3 wisudawan, dan K3 sebanyak 3 wisudawan. Untuk periode III lulusan dari peminatan Epidemiologi dan Biostatistik sebanyak 1 wisudawan, AKK sebanyak 10 wisudawan, dan K3 sebanyak 4 wisudawan.

Meskipun dilaksanakan secara daring, tidak mengurangi rasa bahagia para wisudawan. Dalam acara tersebut, beberapa penghargaan diberikan kepada beberapa wisudawan antara lain wisudawan terbaik periode II diberikan kepada Silvia Tiara Anggreni dari peminatan Epidemiologi dan Biostatistik dengan IPK 3,82, wisudawan tercepat periode II diberikan kepada Isnaini Alfazcha Zukhruf dari peminatan Epidemiologi dan Biostatistik dengan lama studi 4 tahun 5 bulan 12 hari. Kemudian untuk periode III, predikat wisudawan terbaik diberikan kepada Laila Dwi Darmayanti dari peminatan AKK dengan IPK 3,8, wisudawan tercepat diberikan kepada Anisa Wahyu Hardini dengan lama studi 3 tahun 9 bulan 25 hari. Dalam pamitannya, Silvia Tiara Anggreni selaku perwakilan dari wisudawan periode II dan III berpesan kepada seluruh wisudawan untuk terus belajar dan berpesan kepada adik tingkat untuk tetap semangat dalam menempuh jenjang pendidikan di Prodi Kesehatan Masyarakat. Anisa Wahyu Hardini selaku wisudawan tercepat periode III juga memberikan sebuah quotes yang menarik yaitu sebaik-baiknya skripsi adalah skripsi yang selesai.

Dr. Irwan Budiono, M.Kes.(Epid) mengucapkan selamat dan sukses untuk para wisudawan yang telah menamatkan jenjang sarjana di Prodi Kesehatan Masyarakat UNNES serta berpesan kepada wisudawan untuk selalu mengenang dan menjaga nama baik almamater Jurusan IKM.

Kontributor: Anna Nugrahani

Related Posts

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

We are using cookies to give you the best experience. You can find out more about which cookies we are using or switch them off in privacy settings.
AcceptPrivacy Settings

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy