Silaturahmi ke Rektor UNNES ke-3 dan ke-4, Rektor UNNES dan Jajaran Pimpinan Dapat Masukan Buka Kedokteran

Universitas Negeri Semarang > Faculty of Medicine > Berita > Silaturahmi ke Rektor UNNES ke-3 dan ke-4, Rektor UNNES dan Jajaran Pimpinan Dapat Masukan Buka Kedokteran

Selain ziarah ke makam para pendiri dan sesepuh Universitas Negeri Semarang (UNNES), Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum bersama jajaran pimpinan melakukan silaturahmi ke Rektor UNNES ke-3 Prof Retmono dan Rektor UNNES ke-4 Prof Rasdi Eko Siswoyo, Selasa (14/3).

Prof Fathur menyampaikan, setiap tahun Rektor bersama jajaram pimpinan UNNES selalu melakukan silaturahmi kepada sesepuh UNNES. Silaturahmi ini merupakan komitmen para pimpinan UNNES kepada sesepuh yang telah merintis dan mebuat UNNES besar seperti sekarang.

Untuk itu, kami yang diberi amanah untuk memimpin UNNES ini mohon kepada Bapak Rasdi (maaf tidak mau dipanggil Prof-Red) memberikan arahan agar dalam menjalankan amanah ini terasa ringan dan berkah dunia menembus akherat.

Bapak Rasdi menyampaikan, UNNES sekarang sudah besar perlu pembenahan diantaranya kedepan harus memikirkan program studi (prodi) psikologi dijadikan fakultas. Selain itu, juga menggagas membuka prodi baru yakni kedokteran.

Pak Rasdi memberi contoh bahwa, sudah banyak perguruan tinggi baik negeri maupun swasta sudah membuka prodi kedokteran. Untuk itu UNNES harus memikirkan untuk membuka prodi itu sebab animo masyarakat mulai dulu sampai sekarang masih tinggi.

Sumber: unnes.ac.id

Related Posts

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy