Kamis – 11 Agustus 2016. Bertempat di gedung C6 Lt. 3 Lab Akuntansi berlangsung Workshop Penyusunan Perangkat Pembelajaran Semester Gasal 2016/ 2017. Acara yang dimulai sejak 08.30 sampai 13.00 ini membantu dosen untuk mempersiapkan rencana pembelajaran.
Acara yang diselenggarakan oleh Gugus Penjamin Mutu yang diketuai oleh Dr. Murwatiningsih, M.M. itu bertujuan untuk menfasilitasi dosen untuk menyusun perangkat pembelajaran karena perkuliahan akan dimulai pada tanggal 29 Agustus 2016.
Para dosen diharapkan menerapkan kurikulum dan mengatualisasikan kurikulum terbaru dalam pembelajaran atau perkuliahan di semester gasal ini. Di akhir workhop ini, para dosen telah berhasil mengunggah bahan ajar dan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) di system akademik Unnes.