Tepat 24 Mei 2021, telah berlangsung Grand Final Unnes National Olympiad E-Commerce 2021 yang diadakan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang dan Marketing Club On Teaching (MARCH). Pada acara ini terseleksi 12 finalis dari 90 peserta. Keduabelas finalis adalah:
- Sleepless Pandas – Institut Teknologi Bandung
- Agritech Nusantara – Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
- Gagabah – Universitas Padjajaran
- Seonmul – Telkom University
- Gradien – Universitas Lampung
- Envirogrow – Universitas Diponegoro
- The Coolest Gang – Universitas Negeri Semarang
- Jagoan Neon Team – Universitas Pendidikan Indonesia Kamda Tasikmalaya
- Dinus Team – Universitas Jember
- Swagyy – Universitas Dian Nuswantoro
- Miracle Team – Universitas Negeri Malang
- BLL Team – Universitas Negeri Malang
Sebagai pembuka acara, MC mengucapkan salam dan memberikan sepatah kata untuk menyambut hadirin. Segenap Pimpinan Fakultas Ekonomi UNNES pun turut hadir dan menyaksikan acara ini Bapak Prof. Heri Yanto, M.B.A., Ph.D. (Dekan Fakultas Ekonomi) dan jajarannya serta Bapak Dorojatun Prihandono, S. E., M.M., Ph. D. (Ketua Jurusan Manajemen) dan jajarannya. Kemudian, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan penayangan video tentang e-commerce yang memberikan motivasi dan solusi dalam dunia bisnis digital di masa kini dan masa depan untuk generasi muda.
Dalam sambutan Bapak Dekan menyampaikan “Pendukung e-commerce saat ini antara lain Gross Domestic Bruto (GDP) yang tinggi, perkembangan kepemilikan smartphone, provider yang mendukung dan pertumbuhan jumlah e-commerce milenial”. Masuk acara inti yaitu presentasi 12 finalis dari berbagai universitas di Indonesia yang berlangsung 15 menit setiap tim dilanjutkan sesi tanya jawab sampai selesai.
Hari ke-2, hari yang ditunggu-tunggu semua tim yakni pengumuman pemenang Unnes National Olympiad E-Commerce 2021. Pemenang dalam kompetisi ini diraih oleh :
- Juara 1 dari Tim Gagabah dengan perolehan 34.23 poin
- Juara 2 dari Tim Miracle dengan perolehan 32.49 poin
- Juara 3 dari Tim Agritech Nusantara dengan perolehan 31.54 poin
- Best Idea dari Tim The Coolest Gang
- Best Paper dari Tim Gradien
- Best Presenter dari Tim Sleepless Pandas
Sebagai kata penutup sekaligus penyemangat, Bapak Dekan menyampaikan “Semua berbahagia karena saya menganggap semua peserta adalah juara. Sebagai seorang entrepreneur tidak mudah menyerah, patah semangat karena berusaha yang terbaik”. Juga mengucapkan terimakasih kepada juri dan Bapak/Ibu yang ikut serta menyaksikan dan berharap kompetisi ini bisa Go International kedepannya didukung dengan kerjasama yang sudah dijalin dengan berbagai negara (Malaysia, Filipina dan negara lainnya).