The 7th KIME on Ideas Competition (KOIN) tahun 2021 sukses diselenggarakan pada tanggal 20-22 Agustus 2021. KIME on Ideas Competition (KOIN) merupakan kegiatan lomba karya tulis tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Komunitas Mahasiswa Fakultas Ekonomi (KIME) dan tahun ini merupakan tahun ke 7 penyelenggaraan. Tema yang diusung adalah “Aksi BRILIAN, Inovasi Cerdas”. Pesertanya adalah mahasiswa D3/S1 seluruh Indonesia. Tahapan KOIN yaitu seleksi karya tulis, penilaian 15 besar, dan presentasi karya melalui video serta zoom meeting.
Hadir sebagai juri, Bayu Tribowo, S.T., M.T dosen Teknik Kimia Universitas Negeri Semarang. Berdasarkan hasil penilaian maka diperoleh Tim dari Universitas Brawijaya sebagai juara pertama, Tim Institut Teknologi Bandung sebagai juara kedua, dan Tim Universitas Negeri Malang sebagai juara ketiga. Terdapat pula kategori juara lain seperti juara harapan 1-3, kategori best paper, dan best presentation. Masing-masing juara mendapat uang pembinaan dan sertifikat. The 7th KOIN 2021 ditutup dengan English Nasional Webinar KIOS CORNER 2021. Semua finalis sangat antusias mengikuti serangkaian acara tersebut.