Puncak Dies Natalis ke-15 dan Lustrum III FE UNNES, Kolaborasi Bersama Kemenko Bidang Perekonomian dan Kemenkop UKM RI

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > Puncak Dies Natalis ke-15 dan Lustrum III FE UNNES, Kolaborasi Bersama Kemenko Bidang Perekonomian dan Kemenkop UKM RI

Peringatan upacara puncak Dies Natalis ke-15 dan Lustrum ke 3 FE UNNES dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Dr. (H.C.) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T dan juga Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia, Drs. Teten Masduki (10/6).

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Ekonomi Prof. Heri Yanto, M.B.A., Ph. D mengucapkan banyak terima kasih kepada para mitra kerja sama dari Kemenko Bidang Perekonomian, Kemenkop UKM RI dan semua stake holder yang turut serta mendukung Fakultas Ekonomi UNNES.

“Saya Dekan FE mewakili keluarga besar Fakultas Ekonomi mengucapkan banyak terima kasih kepada pak Airlangga dan pak Teten atas kerjasama yang terjalin. Semoga kedepan upaya seperti ini dapat terus dilakukan antara FE UNNES dengan pemerintah pusat” tutur Prof Heri Yanto.

Disamping itu, Prof. Heri Yanto juga menambahkan bahwa semangat dan spirit untuk terus berprestasi dari mahasiswa dan sivitas akademika FE UNNES harus ditingkatkan dan dikembangkan.

“Kami akan terus mendorong keluarga besar Fakultas Ekonomi untuk terus berprestasi dikancah nasional dan internasional dengan tetap menjunjung tinggi nilai konservasi. Memberikan manfaat unggul berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara.” tambah Prof. Heri Yanto.

Pada puncak perayaan Dies Natalis ke-15 Fakultas Ekonomi UNNES juga diisi orasi ilmiah oleh dua tokoh nasional yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dan Menteri Koperasi dan UKM RI.

“Tahun 2021, kita semua warga Indonesia harus lebih optimisme kembali bisa bangkit menghadapi Pandemi Covid-19 yang belum kunjung usai ini. Mari tegakkan protokol kesehatan dalam segala hal dengan menggunakan masker dengan benar, jaga jarak, hindari kerumunan dan jaga imunitas tubuh. Kami dari Bidang Perekonomian RI terus berupaya agar penanganan sektor ekonomi semakin baik dapat pulih lebih cepat. Penanganan kesehatan kunci perekonomian nasional. Pemerintah juga sangat memberikan perhatian serius pada sektor UMKM agar lebih bangkit lagi” ucap Dr. (H.C) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T.

Sependapat dengan Dr. (H.C.) Airlangga, Menteri Koperasi dan UKM RI Drs. Teten Masduki juga menyampaikan bahwa penanganan kesehatan menjadi sektor penting keberhasilan ekonomi Indonesia kedepan.

“Dampak pandemi Covid-19 bisa diatasi dengan optimisme dan sinergitas semua pihak. Kita semua harus mengoptimalkan segala potensi sumber daya yang ada dengan fokus pada penanganan kesehatan terlebih dahulu menuju SDM yang unggul” ujar Menkop dan UKM RI.

Selain itu, Drs. Teten Masduki juga berpesan kepada generasi muda saat ini sebagai generasi milenial untuk turut serta membantu sektor ekonomi dan UKM Indonesia agar lebih bangkit kembali.

“Saya menaruh harapan agar para generasi muda terlebih lagi mahasiswa dan lulusan perguruan tinggi, khususnya di Universitas Negeri Semarang ini untuk turut serta membantu kita semua menghadapi era UKM digital saat ini, memperkuat UMKM go digital. Kami bersama Menteri Perdagangan dan Menkominfo RI membuat regulasi sistem UKM elektronik agar lebih fare kedepan. Peran Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sangatlah penting untuk pendampingan UKM dalam menyiapkan masa depan yang mempunyai daya saing melalui inkubasi kampus, wirausaha muda yang produk inovatif dan berani masuk inovasi teknologi” pungkas Drs. Teten Masduki.

Acara yang berlangsung sejak pagi tersebut berjalan dengan lancar, hingga ditutup dengan talkshow interaktif bersama. Adapun pengelola kegiatan ini adalah tim IT yang berasal dari pembina maupun fungsionaris LK/UKM di lingkungan Fakultas Ekonomi UNNES.

Dirgahayu FE UNNES
Jayalah FE UNNES
Mari Bersama Kita Kibarkan Bendera FE UNNES Menjulang Tinggi ke Angkasa dan Bentangkan Meluas ke Seantero Dunia

 

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: