Puji Novita Sari dan Ahwan Sholeh Mahasiswa Berprestasi FE 2019

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > Puji Novita Sari dan Ahwan Sholeh Mahasiswa Berprestasi FE 2019

Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Fakultas Ekonomi UNNES berjalan dengan lancar (27/2). Kegiatan Pilmapres dibuka oleh Dekan Fakultas Drs. Heriyanto, MBA, Ph.D. kegiatan juga dihadiri oleh Pimpinan Fakultas, Pimpinan Jurusan, dan Mahasiswa FE. Dalam sambutannya Dekan FE mengatakan bahwa Mahasiswa Berprestasi FE dapat memberikan yang terbaik bagi Fakultas, Unnes, dan Indonesia dalam Tahun Kemandirian UNNES. Aspek yand dinilai dalam Pilmapres adalah penilaian naskah karya ilmiah, presentasi karya ilmiah, summary karya ilmiah dalam bahasa inggris, presentasi berbahasa inggris, serta wawancara pemberkasan.

Puji Novita Sari (Pendidikan Ekonomi 2016) berhasil menyabet Juara 1 dalam ajang tersebut. Ahwan Sholih (Akuntansi 2016) menyusul pada Juara 2 dan Amanah (Ekonomi Pembangunan 2016) sebagai Juara 3.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Bapak Drs. Kusmuriyanto, M.Si mengutarakan kebanggaannya pada para finalis pilmapres yang sudah berjuang. Beliau menghimbau seluruh elemen FE agar bersinergi dan berkolaborasi untuk mendukung mapres terpilih. “Tentunya masih diperlukan beberapa perbaikan untuk mapres terpilih supaya siap untuk dipertandingkan di tingkat universitas maupun nasional. Saya berharap semuanya saling mendukung mapres yang akan mewakili FE di tingkat UNNES” Kata Pak Kusmuriyanto.

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: