Semarang, 18 Maret 2024 – Universitas Negeri Semarang (UNNES), melalui Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) serta Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), akan menyelenggarakan acara “Pendampingan Pengisian SINTA dan Fasilitasi Pembuatan Akun SINTA.” Acara ini diadakan pada hari Senin, 18 Maret 2024, bertempat di Aula Moh. Hatta Gedung L1 lantai 3 FEB UNNES.
SINTA (Science and Technology Index) merupakan sebuah platform penting yang digunakan oleh para akademisi untuk mencatat dan menelusuri kinerja ilmiah mereka. Namun, masih banyak dosen dan tenaga kependidikan yang belum memiliki akun SINTA, atau mungkin memerlukan pembaruan terkait akun mereka.
Fakultas Ekonomika dan Bisnis UNNES bersama dengan LPPM UNNES mengadakan acara ini dengan tujuan utama untuk membimbing dan memfasilitasi dosen dan tenaga kependidikan yang belum memiliki akun SINTA, serta memberikan pembaruan bagi yang sudah memiliki akun tersebut.
Acara ini akan melibatkan seluruh dosen dan tenaga kependidikan FEB UNNES, yang akan dikumpulkan di Aula Moh. Hatta. Mereka akan dibimbing oleh pimpinan fakultas serta LPPM UNNES untuk sinkronisasi data dan pembuatan akun SINTA.
Dengan adanya acara ini, diharapkan semua dosen dan tenaga kependidikan FEB UNNES dapat aktif dalam mencatat dan menelusuri kinerja ilmiah mereka melalui platform SINTA, sehingga dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia.