Sebuah kebanggaan yang tak terkira bagi kedua mahasiswa FE UNNES yaitu mahasiswa bernama Mustangin dan Jariyah dari Jurusan Akuntansi 2013 atas prestasi yang di raihnya dalam Peganugerahan Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) UNNES 2016. Mustangin berhasil meraih juara II dan Jariyah berhasil meraih juara III pada Penganugerahan Mawapres Unnes 2016. Penganugerahan atas prestasi Mustangin dan Jariyah ini, diberikan langsung oleh Rektor Unnes, Prof Dr. Fathur Rokhman M. Hum., pada Selasa (17/5) di Auditorium Unnes, Kampus Sekaran Gunungpati. Dengan perolehan juara tersebut, Mustangin berhak menyandang Mahasiswa Berprestasi Utama II UNNES 2016 dan Jariyah menjadi Mahasiswa Berprestasi Utama III UNNES 2016. Sedangkan Mawapres Utama 1 UNNES diraih oleh mahasiswa Emas Agus Prastyo Wibowo dari Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).
Sebelum meraih prestasinya pada tingkat universitas, Mustangin telah mendapat juara I dan Jariyah mendapat juara II pada pemilihan mawapres tingkat fakultas yang diselenggarakan pada Sabtu (30/4) di C6 Lt.3 Lab Akuntansi. Atas juara yang didapat oleh kedua mahasiswa tersebut, mereka maju mewakili Fakultas Ekonomi dalam pemilihan mawapres tingkat universitas dan bersaing ketat dengan 14 finalis lain dari perwakilan masing-masing fakultas yang ada di Unnes.
Pada Pengugerahan Mawapres UNNES 2016 yang mengusung tema Akselerasi Inovasi Meraih Penguatan Prestasi Mahasiswa yang Berkarakter dan Berdaya Saing Unggul, Prof. Fathur menyampaikan pesan bahwa mahasiswa diharapkan tidak hanya menekuni ilmu dalam bidangnya saja tapi juga beraktivitas untuk mengembangkan soft skill-nya agar menjadi lulusan yang mandiri, inisiatif, cermat, tanggung jawab, dan tangguh.
Seleksi pemilihan mawapres sendiri dilakukan secara ketat dan dengan proses yang cukup panjang, dari mulai tingkat jurusan, fakultas dan universitas. Mahasiswa yang terpilih menjadi juaranya pun tidak hanya dinilai dari indeks prestasi komulaitif (IPK) saja, melainkan ada beberapa komponen lain yang menjadi dasar penilaian untuk memilih pemenangnya. “Ada empat komponen penilaian yakni indeks prestasi komulaitif (IPK), karya tulis ilmiah, prestasi, dan kemampuan berbahasa inggris,” begitu kata Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Dr Bambang Budi Raharjo saat membuka acara.
Penganugerahan Mawapres Unnes 2016 sendiri berlangsung secara meriah dan lancar. Beberapa civitas akademika Kampus Biru FE turut hadir pada acara penganugerahan tersebut dan memberi dukungan langsung kepada Mustangin dan Jariyah.